Ini Harapan Arema Cronus Pada Kepengurusan PSSI Mendatang

Ini Harapan Arema Cronus Pada Kepengurusan PSSI Mendatang
Skuat Arema Cronus (c) ISC
- Walau Kongres Luar Biasa PSSI belum pasti dilaksanakan, Arema Cronus sudah memiliki harapan bagi kepengurusan anyar PSSI. Mereka berharap, kepengurusan anyar ini membawa PSSI lebih bermartabat.


"Kami berharap, kepengurusan anyar ini mampu membawa tata kelola sepakbola kita lebih bermartabat," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.


Lebih lanjut, Ruddy membeber yang dimaksud dengan bermartabat. Menurutnya, ia berharap kepengurusan mendatang mampu membawa PSSI dicintai oleh seluruh stakeholder sepakbola Indonesia.


"Kalau sudah dicintai, komunikasi akan enak. Nah, kami anggap, di kepengurusan saat ini, hal-hal tersebut belum ada," tuturnya.


Lebih lanjut, Ruddy membeber alasan Arema Cronus dan anggota Kelompok 85 lain bersikeras meminta KLB. Ia menegaskan bahwa hal ini sama sekali bukan sikap bermusuhan dengan federasi sepakbola Indonesia tersebut.


"Kami, Kelompok 85, tidak sedang berhadapan dengan PSSI. Kami tak menganggap PSSI lawan," papar Ruddy.


"Kami menganggap PSSI rumah kita, yang sedang rusak. Karenanya, kami. -sebagai penghuni- berupaya memperbaiki rumah tersebut," pungkasnya. (den/dzi)