Ini Dia Empat Tim yang Dijagokan Joko Susilo Tembus Final Piala Dunia 2018

Ini Dia Empat Tim yang Dijagokan Joko Susilo Tembus Final Piala Dunia 2018
Joko Susilo (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Joko Susilo membeber analisanya terkait peta persaingan yang tersaji di Delapan Besar Piala Dunia 2018. Asisten Pelatih Arema FC ini menyebut empat tim yang kemungkinan melaju ke partai puncak.

"Saya bimbang dengan siapa yang akan lolos ke final antara Uruguay, Brasil, atau Prancis," ujar Joko Susilo, Rabu .

"Sementara, dari pool lainnya, saya menjagokan Kroasia," sambung pelatih berusia 47 tahun tersebut.(den/pra)

1 dari 3 halaman

Prediksi Berubah

Prediksi Berubah

Pelatih yang karib disapa Gethuk ini sebelumnya menjagokan Brasil akan bertemu dengan Prancis pada Semifinal Piala Dunia.  Pasalnya, kedua tim ini yang menurutnya telah menunjukkan penampilan paling moncer sepanjang turnamen sepak bola paling akbar sejagat ini.

"Namun, prediksi ini sedikit berubah ketika Brasil harus menghadapi Uruguay," tutur Gethuk.

"Semua sudah paham bagaimana uletnya perjuangan Uruguay dan apiknya permainan mereka," pelatih yang kini mengikuti kursus kepelatihan AFC Pro ini menambahkan.
2 dari 3 halaman

Delapan Terbaik

Delapan Terbaik

Saat ini, Piala Dunia sudah menyelesaikan fase 16 Besar. Melalui pertarungan sengit, terpilihlah delapan tim yang maju ke perempat final. Tim-tim tersebut adalah: Prancis, Uruguay, Brasil, Belgia, Kroasia, Inggris, Swedia, dan tuan rumah Rusia.

Pada Delapan Besar, Brasil akan menghadapi Belgia. Pemenang laga tersebut akan bertemu di Semifinal dengan pemenang pertandingan antara Prancis dan Uruguay.

Sementara itu, di pool lain, Kroasia akan menghadapi Rusia pada Delapan Besar. Pemenangnya akan bertemu di Semifinal dengan pemenang laga antara Inggris dan Swedia.
3 dari 3 halaman

Inggris Akan Gugur

Inggris Akan Gugur

Lebih lanjut, Gethuk juga membeber analisanya terkait langkah Inggris, yang banyak mendapat pujian. Kendati mengakui permainan The Three Lions lebih apik ketimbang biasanya, ia memprediksi langkah Harry Kane dan kawan-kawan tak bakal jauh.

"Bahkan, bisa jadi, mereka hanya akan sampai perempat final," tandasnya.