Ini Cerita Kolega Kurnia Sandy di Sepakbola

Ini Cerita Kolega Kurnia Sandy di Sepakbola
Kurnia Sandy dirawat di RSUD Sidoarjo (c) Eggi Paskha
- Kabar Kurnia Sandy yang tengah dirawat di RSUD Sidoarjo langsung menyebar luas di kalangan rekan-rekannya di dunia sepakbola. Satu per satu mereka datang ke Sidoarjo untuk menjenguk mantan penjaga gawang Timnas Indonesia era-90an tersebut.


Mantan rekan Sandy di tim Persebaya, M. Fachrudin mengaku datang ke RSUD Sidoarjo pada, Minggu (25/10) pagi. Ia datang bersama eks penggawa Persebaya lainnya, Hartono.


"Saya ajak bercanda. Dokternya sampai heran kenapa ketika berbicara dengan saya, Sandy bisa tertawa. Dia juga ingat dengan saya," aku Fachrudin.


Menurut pesepakbola asal Surabaya ini, ia hanya berbicara hal-hal riang dengan eks kiper Persik Kediri itu. "Saya sengaja tidak menyinggung tentang sepakbola. Kasihan kalau saya ajak bicara soal sepakbola," ucap bapak dua putra ini.


Sedangkan Bimasakti Tukiman juga datang menjenguk Sandy pada Minggu sore. Menurut penuturan kapten tim Gresik United ini, Sandy sangat antusias ketika bercerita masa-masa mereka bergabung di Primavera.


"Kami bercerita tentang primavera dan Sampdoria. Dia terlihat semangat ketika ngobrol masalah itu," kata Bima. Namun Bima mengaku bahwa Sandy hanya ingat wajahnya, tanpa ingat namanya. [initial]


 (faw/pra)