
Bola.net - Manajemen Arema FC membeber harapan mereka terkait digelarnya Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Liga Indonesia Baru (PT LIB). Klub berlogo singa mengepal tersebut berharap agar ada keputusan soal kick-off liga musim 2020.
"Sudah sempat ada wacana yang dimunculkan Komisaris PT LIB, Gusti Randa, bahwa kompetisi akan dimulai pada 29 Februari," kata Media Officer Arema, Sudarmaji.
"Semoga, pada RUPS, hal ini akan menjadi bahasan dan segera bisa jadi keputusan," sambungnya.
Advertisement
Menurut Sudarmaji, dalam RUPS tak hanya dibahas soal jadwal kompetisi. Ada hal lain, sambung pria 43 tahun ini, yang juga bakal dibahas pada agenda tersebut.
"Dalam RUPS, tak hanya akan dibahas soal kapan kompetisi akan dimulai," tutur Sudarmaji.
"Selain itu, tentu akan ada pembahasan pula soal finansial, seperti masalah subsidi dan sebagainya. Ini yang akan menjadi prioritas untuk dibicarakan," imbuhnya.
PT LIB sendiri dijadwalkan bakal menggelar RUPS pada Kamis (23/01) besok. Agenda ini bakal digelar di salah satu hotel di kawasan Kuta, Bali.
Usai RUPS, dijadwalkan bakal berlangsung Kongres Tahunan PSSI. Agenda ini dijadwalkan digelar di Hotel Discovery Kartika Bali, Sabtu (25/01).
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Perubahan Struktur Kepengurusan
Sementara itu, menurut Sudarmaji, ada agenda lain yang juga bisa jadi bakal dihelat pada RUPS ini. Agenda tersebut adalah perubahan struktur kepengurusan di PT LIB.
"Mungkin, kalau ada agenda perubahan susunan atau struktur kepengurusan di PT LIB adalah ranah yang sifatnya lebih internal," kata Sudarmaji.
"Namun, yang menjadi kebutuhan utama adalah kepastian soal jadwal dan pembahasan terkait finansial," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 19:49
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 19:30
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 19:25
Ini Alasan Manajemen Arema Pinjamkan Comvalius dan Arthur ke Persipura
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 18:30
Bisa Bergabung dengan Arema, Teguh Amiruddin Mengaku Gembira
-
Bola Indonesia 21 Januari 2020 15:32
Manajemen Arema Yakin Comvalius dan Arthur Cunha Bersinar di Persipura
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...