Ini Alasan Arema Pinang Feri Aman Saragih

Ini Alasan Arema Pinang Feri Aman Saragih
Feri Aman Saragih resmi dikontrak Arema (c) wearemania
Bola.net - Tim pelatih Arema Cronus mengaku memiliki alasan sendiri dalam meminang Feri Aman Saragih. Mereka mengaku tak ingin mengulang pengalaman pahit musim lalu ketika kehabisan stok pemain karena cedera dan akumulasi.

"Kita memang memerlukan Feri," ujar Asisten Pelatih Arema, Joko Susilo.

"Kita tidak ingin mengulangi pengalaman tahun lalu ketika banyak pemain cedera dan kita kekurangan pemain," sambungnya.

Sebelumnya, Arema Cronus dipastikan meminang Feri Aman Saragih untuk memperkuat klub tersebut. Menurut pelatih Suharno, seluruh pemain yang mengikuti pemusatan latihan di Batu dipastikan telah dikontrak manajemen.

Sementara itu, masuknya eks penggawa Pusamania Borneo FC ini dipastikan bakal memperketat persaingan di lini tengah Arema. Namun, hal ini tak membuat Gethuk -sapaan karib Joko- khawatir.

"Meski gelandang kita banyak, buktinya pada semifinal ISL musim lalu kita kekurangan kan? Kita tidak ingin hal itu terjadi lagi," tandasnya. [initial]

 (den/pra)