Ingin Fit Lawan Persipura, Pemain PSM Fokus Jaga Stamina

Ingin Fit Lawan Persipura, Pemain PSM Fokus Jaga Stamina
PSM Makassar (c) LigaIndonesia
Bola.net - Rombongan PSM Makassar sudah sepekan berada di Jayapura. Setelah menghadapi Perseru Serui (14/4), mereka selanjutnya akan melawan Persipura Jayapura, Sabtu (19/4) nanti.

Menetap di Jayapura selama sepekan tentu saja terasa berbeda bagi Ponaryo Astaman dkk. Mereka perlu adaptasi dengan cuaca dan lingkungan setempat.

Karena itu, pelatih Rudi William Keltjes ingin stamina anak asuhnya tetap fit. Karena itu, ia meminta pemainnya harus banyak mengkonsumsi air putih, vitamin, dan tidak membiarkan perut dalam keadaan kosong.

"Setelah pertandingan melawan Perseru Serui lalu, saat ini kami lebih fokus menjaga stamina pemain. Kondisi tubuh mereka harus selalu dalam keadaan fit," katanya.

"Bersyukur saat bertemu Perseru Serui tidak ada pemain yang cedera parah. Hanya Jayusman yang mengalami cedera saat berbenturan dengan pemain lawan. Namun kondisinya sudah mulai membaik," lanjut Rudi.

Rudi berpendapat, menghadapi tuan rumah Persipura Jayapura, stamina pemain harus benar-benar dalam kondisi baik. Mengingat tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut adalah lawan tangguh dan kuat dengan pemain yang berkualitas. Karena itu Pasukan Ramang harus bisa tampil dengan kondisi prima.

"Pemain cukup disiplin dalam menjaga diri mereka selama di Jayapura. Semoga saat bertanding pun mereka dapat bermain lebih disiplin sehingga kita bisa meraih poin saat bertemu Persipura," katanya. [initial]

  (nda/pra)