
Bola.net - Indra Sjafri memanfaatkan ajang Bali Island Cup untuk mengetahui kekuatan timnya jelang Indonesia Super League 2015. Pelatih Bali United Pusam ini mengaku akan melakukan evaluasi timnya berdasar penampilan mereka dari ajang ini.
"Kita akan lakukan evaluasi dari tiga pertandingan di Bali Island Cup ini," ujar Indra.
"Kita juga ada tim statistik yang mencatat permainan kita dalam tiga pertandingan lalu," sambungnya.
Sebelumnya, pada turnamen pramusim Bali Island Cup 2015, Bali United harus puas berada di peringkat tiga dari empat peserta. Mereka meraih poin tiga dari tiga kali berlaga.
Pada pertandingan pertama, mereka bermain imbang tanpa gol dengan Persiram Raja Ampat. Pada laga kedua, giliran Arema Cronus yang mereka tahan imbang dengan skor 2-2. Sementara, pada laga terakhir, mereka dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh Pelita Bandung Raya.
Lebih lanjut, Indra mengaku telah memiliki gambaran terkait kekurangan anak asuhnya. Menurutnya, penyelesaian akhir anak asuhnya masih bermasalah.
"Namun, itu baru gambaran secara umum. Nanti kita lihat lebih detil bersama tim statistik," tandasnya. [initial]
(den/pra)
"Kita akan lakukan evaluasi dari tiga pertandingan di Bali Island Cup ini," ujar Indra.
"Kita juga ada tim statistik yang mencatat permainan kita dalam tiga pertandingan lalu," sambungnya.
Sebelumnya, pada turnamen pramusim Bali Island Cup 2015, Bali United harus puas berada di peringkat tiga dari empat peserta. Mereka meraih poin tiga dari tiga kali berlaga.
Pada pertandingan pertama, mereka bermain imbang tanpa gol dengan Persiram Raja Ampat. Pada laga kedua, giliran Arema Cronus yang mereka tahan imbang dengan skor 2-2. Sementara, pada laga terakhir, mereka dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh Pelita Bandung Raya.
Lebih lanjut, Indra mengaku telah memiliki gambaran terkait kekurangan anak asuhnya. Menurutnya, penyelesaian akhir anak asuhnya masih bermasalah.
"Namun, itu baru gambaran secara umum. Nanti kita lihat lebih detil bersama tim statistik," tandasnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Maret 2015 17:43
-
Bola Indonesia 13 Maret 2015 11:33
-
Bola Indonesia 9 Maret 2015 21:45
-
Bola Indonesia 23 Februari 2015 17:33
-
Bola Indonesia 6 Februari 2015 23:31
Pantau Striker Sudan, Indra Sjafri Akui Puas Peningkatan Tim
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...