Indonesia Peringkat Tujuh, Jacksen Tiago Bangga

Indonesia Peringkat Tujuh, Jacksen Tiago Bangga
Jacksen F Tiago (c) M. Rachmatullah
Bola.net - Sukses wakil Indonesia, SSB Asad 313, meraih posisi tujuh Danone Nations Cup 2014 membuat bangga Jacksen F Tiago. Pelatih yang ditunjuk mendampingi SSB Asad ini mengaku kagum dengan perjuangan anak asuhnya.

"Mengagumkan sekali perjuangan anak-anak ini. Mereka telah bermain dengan hatinya pada tiap pertandingan," ujar Jacko, sapaan karib Jacksen, pada Bola.net.

Perjalanan SSB Asad  terhenti usai kalah dari Chile 1-2 di babak perempat final. Sebelumnya, Yadi Mulyadi dan kawan-kawan juga sukses membuat kejutan usai menekuk Afrika Selatan dan Prancis.

"Kejutan ini membuat anak-anak jadi primadona pada turnamen ini," sambung Jacko.

Lebih lanjut, Jacko gembira mendapat kesempatan mendampingi SSB Asad pada turnamen ini. Menurutnya, kesempatan ini sangatlah menakjubkan.

"Bersama anak-anak itu saya selalu merasa gembira. Mereka lucu dan mampu menceriakan suasana sepanjang hari," tandasnya. (den/pra)