
Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso cukup puas dengan penampilan pasukannya dalam laga menghadapi Kedah FA di laga pertama turnamen Suramadu Super Cup [SSC] 2018. Persela bisa menahan imbang 2-2 klub yang musim lalu berada di peringkat 4 Ligas Super Malaysia itu.
Menurut Aji, dengan persiapan yang cukup minim, Persela mampu memberikan perlawanan sengit terhadap tim yang dihuni banyak pemain berpengalaman. Bahkan, Persela nyaris memenangkan pertandingan karena sempat unggul dengan skor 2-1.
"Alhamdulillah tadi anak-anak menurut saya yang belum pernah uji coba, pertandingan pertama melawan tim Malaysia bisa memberikan perlawanan hampir saja kita menang, jadi saya cukup puas dengan pertandingan hari ini," ungkap Aji, Senin (8/1).
Meski demikian, Aji berharap para pemainnya mampu mengambil pelajaran penting dari pertandingan melawan tim yang bermarkas di Stadion Darul Aman, Malaysia itu. Mengingat mayoritas pemain yang dikontrak untuk musim 2018 adalah pemain muda.
"Pertandingan tadi cukup penting buat kami, buat Persela. Kita tahu Persela sekarang banyak pemain muda, sebenanya dari turnamen ini tujuan utama kami bukan kita nanti berhenti dimana, tapi bagaimana anak-anak bisa mengambil pelajaran, bisa mengambil pengalaman," imbuh Aji.
"Karena mayoritas pemain baru kami hanya satu yang dari Liga 1 yaitu Gusti (Rustiawan), yang lainnya semua dari Liga 2. Makanya sebenarnya fase kami belum dalam uji coba atau turnamen, kami ikut karena kami ingin menambah jam terbang," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 Januari 2018 18:21
-
Bola Indonesia 6 Januari 2018 23:14
-
Bola Indonesia 6 Januari 2018 21:39
-
Bola Indonesia 6 Januari 2018 05:50
-
Bola Indonesia 5 Januari 2018 06:42
Kerasnya Perjuangan Saddil Ramdani untuk Jadi Pesepakbola Hebat
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...