
"Perjalanan dari Hotel ke stadion Aman. Namun, begitu bus mulai mendekati stadion sekitar satu km dari pintu masuk stadion, bus kita dilempar batu, ancur semua bus kita," ujar Ibnu saat dihubungi .
Kejadian itu tentu membuat para pemain menjadi ciut nyalinya, apalagi di skuat Surabaya United sendiri banyak diisi oleh pemain muda. "Pemain muda baru pertama kali mengalami kejadian seperti ini. Semua pemain dan ofisial merasa kecil hati untuk masuk stadion karena keamanan dan pengamanan stadion sangat kurang," ujarnya.
Ibnu mengungkapkan jika ada beberapa pemain mudanya yang sempat menjadi korban pelemparan batu tersebut. "Ilham Udin terkena serpihan kaca, Evan Dimas duduk dibelakang dilempar batu, kaca lubang sebesar kepala, untung tidak kena," jelasnya
Tak hanya di luar stadion, di dalam lapangan pun beberapa pemain merasakan provokasi dan beberapa teror yang membuat mental pemain tambah jatuh. Tentu kejadian ini sedikit mencoreng turnamen ini.
"Sahrul kurniawan diprovokasi Gonzales sampai diludahi. Terus dilempar atau diketapel batu-batu kecil, dan dia hanya bisa diam. Termasuk yang tidak diganti namun tiba-tiba keluar sendiri ke ruang ganti karena badannya terasa sakit," tutupnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Desember 2015 08:47
-
Bola Indonesia 18 Desember 2015 08:28
-
Bola Indonesia 17 Desember 2015 11:09
-
Bola Indonesia 13 Desember 2015 18:16
-
Bola Indonesia 13 Desember 2015 18:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...