
Bola.net - Laga PSIS Semarang kontra PSM Makassar pada perempat final Piala Menpora 2020 diwarnai hujan deras. Hujan mengguyur Stadion Kanjuruhan memasuki 10 menit akhir pertandingan.
Kondisi itu menurut penggawa PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo cukup berdampak terhadap permainan timnya. Sebab, dia dan rekannya cukup kesulitan dalam menguasai bola.
"Kondisi lapangan habis hujan agak licin, jadi buat kontrol bola agak susah juga," kata Wahyu Prasetyo dalam sesi jumpa pers usai pertandingan, Jumat (09/04/2021).
Advertisement
"Pandangan juga agak susah, dan fokus kita untuk menghalau bola juga susah," imbuh pemain yang berposisi sebagai bek itu.
Dia juga meyakini bahwa kondisi lapangan berpengaruh dalam duel adu penalti. Sehingga, PSIS harus takluk kepada PSM Makassar dalam adu tos-tosan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
PSIS Sudah Berjuang
Namun, Wahyu Prasetyo mengatakan bahwa dia dan rekan-rekannya sudah berusaha maksimal melawan PSM. Tapi, kemenangan belum berpihak kepada timnya.
"Teman-teman sudah berusaha sekuat tenaga, dan kami belum dapat rezeki," tegas pemain asal Batang, Jawa Tengah itu.
Seperti diketahui, PSIS gagal melaju ke babak semifinal Piala Menpora 2021. Laskar Mahesa Jenar takluk dari PSM Makassar dalam adu penalti di perempat final.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: PSIS Semarang vs PSM Makassar 0-0 (2-4)
- Gagal Lolos ke Semifinal Piala Menpora, Pelatih PSIS: PSM Lebih Beruntung
- Dragan Dujakanovic Yakin PSIS Bisa Menjelma Sebagai Tim Kuat di Kompetisi
- PSM di Perempat Final Piala Menpora: Adu Penalti Lawan PSIS? Siapa Takut!
- Djadjang Nurdjaman Menatap Optimistis Laga Kontra Persija Jakarta
- Persija Vs Barito Putera: Sudirman Anggap Laga Bak Final
- Piala Menpora: Sudirman Pastikan Rohit Chand dan Marc Klok Bisa Tambil Lawan Barito Putera
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 April 2021 15:22
-
Bola Indonesia 8 April 2021 14:18
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...