Hemat Anggaran, Persebaya Dukung Dua Wilayah

Hemat Anggaran, Persebaya Dukung Dua Wilayah
Indonesia Super League
Bola.net - Dinilai lebih hemat anggaran, manajemen Persebaya menyatakan dukungan atas wacana yang digulirkan PT Liga Indonesia, tentang format dua wilayah untuk kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014 mendatang.

Asisten manajer Persebaya, Amran Said Ali mengatakan, pembagian kompetisi menjadi dua wilayah memiliki dampak positif di anggaran. Dengan dua wilayah, biaya untuk tur bisa ditekan. "Jika dua wilayah, manajemen bisa menghemat biaya hingga ratusan juta rupiah untuk laga tandang," kata Amran.

Namun, format ini juga memiliki kerugian. Yakni menurunnya kualitas pertandingan yang dilakoni Persebaya. Sebab, menurut Amran, pembagian klub akan disesuaikan dengan letak geografis klub tersebut.

Jika benar dibagi dua wilayah, Persebaya sendiri bisa masuk grup barat dan grup timur. Jika masuk grup barat, dipastikan mereka tak bertemu juara bertahan Persipura Jayapura. Sedangkan bila masuk grup timur, maka Persebaya tak akan jumpa Sriwijaya FC.

Meski masing-masing memiliki nilai plus dan minus, menurut Amran, pihaknya mendukung penuh keputusan yang akan diambil oleh PT Liga Indonesia selaku regulator kompetisi. "Kami siap menjalani kompetisi musim mendatang walau dengan format dua wilayah," tutup Amran. (faw/pra)