Hasil Sidang Komdis PSSI: The Jakmania Ketahuan Awaydays, Persita dan Persija Didenda Rp25 Juta

Hasil Sidang Komdis PSSI: The Jakmania Ketahuan Awaydays, Persita dan Persija Didenda Rp25 Juta
The Jakmania ketika mendukung Persija Jakarta pada duel lawan PSS Sleman di pekan ke-34 BRI Liga 1 2022/2023 (c) Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan sanksi kepada Persija Jakarta dan Persita Tangerang. Hukuman itu diberikan setelah suporter Macan Kemayoran, The Jakmania, ketahuan awaydays saat kedua tim bentrok pada pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024, Sabtu (22/7).

Seperti diketahui, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator sudah melarang suporter tim tamu datang ke stadion saat klub kesayangannya melakoni laga tandang. Namun, The Jakmania hadir di Stadion Indomilk Arena ketika Persija menantang Persita.

Akibatnya, baik tim tamu maupun tuan rumah sama-sama didenda Rp25 Juta oleh Komdis PSSI. Sanksi itu diputuskan usai Komdis menggelar sidang pada Jumat (28/7).

Hukuman yang sama juga diberikan kepada PSIS Semarang dan PSS Sleman. Keduanya didenda Rp25 juta lantaran suporter Laskar Mahesa Jenar hadir di Stadion Maguwoharjo saat kedua tim bentrok pada Jumat (21/7).

1 dari 2 halaman

Hasil Lengkap Sidang Komite Disiplin PSSI Pada 28 Juli 2023

Hasil Lengkap Sidang Komite Disiplin PSSI Pada 28 Juli 2023

Komdis PSSI (c) PSSI

1. Klub PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSS Sleman vs PSIS Semarang
- Tanggal Kejadian: 21 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter PSIS Semarang sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Sleman, Pengawas Pertandingan dan diperkuat dengan bukti bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

2. Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Sleman
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSS Sleman vs PSIS Semarang
- Tanggal Kejadian: 21 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter PSIS Semarang sebagai suporter klub tamu di stadion. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan PSS Sleman, Pengawas Pertandingan dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

3. Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 22 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persija Jakarta sebagai suporter klub tamu di stadion. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang, Pengawas Pertandingan, Venue Manager, Ketua The Jakmania dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

4. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 22 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persija Jakarta sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan. Setelah didengar keterangan dari Panitia Pelaksana Pertandingan Persita Tangerang, Pengawas Pertandingan, Venue Manager, Ketua The Jakmania dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran regulasi dan disiplin.
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

(Bola.net/Fitri Apriani)