Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: PSS Sleman vs Bali United 0-0 (4-2)

Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: PSS Sleman vs Bali United 0-0 (4-2)
Pemain Bali United, Ilija Spasojevic mengontrol bola dibayangi pemain PS Sleman dalam pertandingan perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Senin (12/4/2021). (c) Bola.com/Ikhwan Yanuar

Bola.net - PSS Sleman mengalahkan Bali United 4-2 via adu penalti di babak perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (12/04/2021) malam WIB.

Kedua tim sama-sama saling adu serang. Namun Bali United sempat bermain dengan 10 pemain saja setelah Andhika Wijaya dikartu merah wasit.

Meski demikian laga berlangsung imbang 0-0 di waktu normal. PSS Sleman dan Bali United akhirnya menentukan pemenang laga ini via adu penalti.

Babak Pertama

Di babak pertama, kedua tim langsung adu serangan. PS Sleman mengandalkan Irfan Jaya sementara Bali United dengan Ilija Spasojevic.
Sejumlah serangan dibangun kedua tim. Namun belum ada yang benar-benar berbahaya.

Pada menit ke-18, akhirnya ada peluang emas yang muncul. Yabes Roni menyundul bola hasil umpan Lilipaly dan si kulit bundar mengarah ke gawang. Pemain Bali United sempat merasa bola sudah melewati garis gawang namun wasit tak menganggap itu sebuah gol.

Irfan Jaya kemudian mendapat peluang apik pada menit ke-22. Ia melepas tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun bola masih bisa diamankan kiper Bali United.

Fabiano juga berusaha ikut menjebol gawang Bali United dengan tendangan kerasnya pada menit ke-26. Namun bola masih melebar saja dari sasaran.

Kedua tim terus berduel saling adu serangan. Akan tetapi sampai babak pertama berakhir, tak ada gol yang tercipta.

1 dari 3 halaman

Babak Kedua

Di babak kedua, Bali United terus gas pol. Mereka terus menyerbu pertahanan PS Sleman.

Pada menit ke-60, Spasojevic bekerja sama dengan Lilipaly. Sayang usahanya masih belum membuahkan hasil.

Nasib sial kemudian malah dialami Bali United. Mereka harus bermain dengan 10 pemain saja.

Pasalnya, Andhika Wijaya dikartu merah wasit pada menit ke-69. Ia diusir keluar karena melakukan pelanggaran keras pada Saddam Gaffar.

Bali United sempat mengancam melalui Lilipaly pada menit ke-87. Sayangnya karena sentuhannya tak sempurna, peluang yang didapatnya terbuang karena bola bisa diamankan kiper PS Sleman.

Laga akhirnya berakhir tanpa gol. PS Sleman dan Bali United harus berjuang melalui adu penalti.

2 dari 3 halaman

Adu Penalti

Irfan Jaya jadi penendang pertama PS Sleman. Ia melaksanakan tugasnya dengan sempurna. 1-1

Stefano Lilipaly jadi eksekutor pertama Bali United. Ia juga bisa melakukan tugasnya dengan sempurna. 1-1

Kim Kurniawan jadi pemain kedua PS Sleman. Ia melakukan eksekusinya dengan sempurna pula. 2-1

Lerby Eliandri jadi eksekutor kedua Bali United. Ia menempatkan bola ke sudut kanan bawah dan nyaris saja bola bisa ditepis oleh Ega. 2-2

Fabiano jadi penendang ketiga PS Sleman. Bek senior ini bisa mengecoh kiper dengan mudah. 3-2

Dias Angga jadi eksekutor ketiga Bali United. Ega memang terkecoh, tapi bola melambung ke atas gawang PS Sleman. 3-2

Wahyu Sukarta jadi eksekutor keempat PS Sleman. Ia berhasil mengarahkan bola ke pojok kanan atas dengan sempurna. 4-2

Willian Pacheho jadi eksekutor keempat Bali United. Sayang tendangannya terlalu lemah dan bisa ditangkap oleh Ega. Dengan demikian, PSS Sleman unggul 4-2 atas Bali United.