Hasil Kongres Tahunan PSSI: Liga 1 2020/2021 Digelar 6 Series

Hasil Kongres Tahunan PSSI: Liga 1 2020/2021 Digelar 6 Series
Menpora RI, Zainudin Amali, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, foto bersama saat Kongres PSSI di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021). Kongres tersebut akan membahas kepastian Liga 1 dan 2 musim 2021-2022. (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Sejumlah putusan dihasilkan saat Kongres Tahunan PSSI di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021). Satu di antaranya memutuskan Liga 1 2021/2022 menggunakan sistem bubble alias gelembung.

Nantinya, kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu bakal diselenggarakan sebanyak enam series. Kemudian terpusat di Pulau Jawa.

Seri pembukanya bakal digelar di Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta. Sementara seri keduanya di Jawa Tengah, dan Jogjakarta. Kemudian seri ketiga berlangsung di Jawa Timur.

Adapun untuk seri keempat bakal dihelat di Jawa Timur. Sedangkan seri kelima di Jawa Tengah, dan Jogjakarta, lalu seri terakhir di Jawa Barat, Banten, serta DKI Jakarta.

"Liga 1 2021/2022 tetap menggunakan kompetisi penuh dengan 306 pertandingan. Akan tetapi, sistemnya yang dibedakan. Kalau tadinya home and away masing-masing, sekarang bubble to bubble dengan konsep kurang lebih seperti Piala Menpora 2021," ujar Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Iwan Budianto, usai kongres.

"Satu setengah bulan dijadikan dalam satu kota, bertanding di beberapa stadion, kemudian dikembalikan ke home ground masing-masing untuk latihan selama satu bulan, untuk menghindarkan kejenuhan. Kemudian kembali lagi ke dalam sistem bubble. Jumlahnya ada enam series. Kotanya berubah-ubah," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Dimulai 10 Juli 2021

Ketika Kongres, PSSI juga memutuskan untuk memundurkan jadwal kick off Liga 1. Dari awal Juli digeser ke 10 Juli.

Keputusan menggeser jadwal kick off Liga 1 dilakukan untuk menunggu perwakilan Indonesia di Piala AFC 2021. Seperti diketahui, Bali United dan Persipura Jayapura akan bertanding di turnamen tersebut.

"Targetnya tetap selesai Maret dan startnya saja yang awalnya 3 Juli menjadi 10 Juli. Sambil menunggu wakil kita yang bermain di Piala AFC," imbuh IB, sapaan akrab Iwan Budianto.

2 dari 2 halaman

Series di Liga 1 2020/2021

Seri Pertama: Jawa Barat, Banten, DKI Jakarta.
Seri Kedua: Jawa Tengah dan Jogjakarta.
Seri Ketiga: Jawa Timur.
Seri Keempat: Jawa Timur.
Seri Kelima: Jawa Tengah dan Jogjakarta.
Seri Keenam: Jawa Barat, Banten, DKI Jakarta.

(Bola.net/Fitri Apriani)