Hasil dan Klasemen BRI Liga 1: Bali United Tertahan di 3 Besar, Borneo Salip Persija

Hasil dan Klasemen BRI Liga 1: Bali United Tertahan di 3 Besar, Borneo Salip Persija
Tim-tim peserta BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bola.net - Hasil dan klasemen sementara BRI Liga 1 2021/22. Dua laga dimainkan pada Senin (7/2/2022), yakni Borneo FC vs Persikabo 1973 dan Bali United vs PSM Makassar.

Bali United hanya mampu bermain imbang 2-2 kala menghadapi PSM Makassar di Stadion Ngurah Rai, Denpasar dalam laga pekan ke-23 BRI Liga 1.

Bali United sebenarnya mampu mencetak gol lebih dulu melalui Stefano Lilipaly pada menit ke-18. Namun, PSM berhasil menyamakan kedudukan lewat Delvin Rumbino menit ke-38.

Bali United kembali unggul via Ilija Spasojevic pada menit ke-45. Kemenangan di depan mata tim berjuluk Serdadu Tridatu sirna setelah winger PSM, Yakob Sayuri membobol gawang kiper Wawan Hendrawan menit ke-90+1.

Serdadu Tridatu masih tertahan di peringkat ketiga dengan 45 poin, tertinggal tiga angka dari Arema FC di posisi kedua. Sementara berada di ranking ke-10 lewat 28 poin.

Pada partai lain, Borneo FC berhasil menggeser posisi Persija Jakarta di peringkat keenam berkat kemenangan 2-0 atas Persikabo 1973 di Stadion Ngurah Rai, Senin (7/2/2022) sore WIB.

Dua gol kemenangan Borneo FC berasal dari brace Francisco Torres pada menit ke-26 dan 60.

Borneo FC membukukan 34 poin, unggul satu angka dari Persija. Sedangkan Persikabo 1973 menduduki posisi ke-23 dengan 14 angka.

1 dari 2 halaman

Hasil BRI Liga 1 Senin, 7 Februari 2022

Borneo FC 2-0 Persikabo 1973

(Francisco Torres 26 dan 60)

Bali United 2-2 PSM Makassar

(Stefano Lilipaly 18, Ilija Spasojevic 45 - Delvin Rumbino 38, Yakob Sayuri 90+1)

2 dari 2 halaman

Klasemen Sementara BRI Liga 1

Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adiyaksa, Gregah Nurikhsani) 8 Februari 2022