Hasil BRI Liga 1: Jumpa PSIS, Barito Putera Petik Tiga Poin

Hasil BRI Liga 1: Jumpa PSIS, Barito Putera Petik Tiga Poin
Barito Putera di BRI Liga 1 2021/2022 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Barito Putera berhasil meraih kemenangan saat bersua dengan PSIS Semarang di laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2021-22 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (10/02/2022) sore WIB.

Pertandingan antara kedua tim berlangsung dengan seru. Kedua tim saling adu serangan dan menghasilkan sejumlah peluang.

Gol dari PSIS Semarang dihasilkan Eka Febri Yogi Setiawan. Sementara gol dari Barito Putera dicetak oleh Renan Alves dan Luthfi Kamal.

Baca laporan jalannya laga di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Babak Pertama

PSIS bermain dengan skuat yang terbatas. Namun hal tersebut tak membuat mereka enggan bermain menyerang. Mereka langsung berusaha mendobrak pertahanan Barito Putera.

Namun mereka malah kebobolan lebih dahulu. Pada menit ke-10, Renan Alves berhasil menjebol gawang PSIS melalui tandukannya, memanfaatkan umpan dari sepak pojok. 0-1.

Akan tetapi keunggulan Barito tak berlangsung lama. Pada menit ke-13, Eka Febri berhasil mencetak gol balasan bagi PSIS. Dengan tendangan kaki kirinya, ia membuat bola melengkung dan melaju ke tiang sebelah kiri. 1-1.

Pada menit ke-29, skor kembali berubah. Kali ini melalui tendangan jarak jauh Luthfi Kamal. Bola tendangannya melesat ke pojok kanan atas gawang PSIS. 1-2.

Gol tersebut menjadi gol terakhir yang tercipta di babak pertama. PSIS Semarang 1-2 Barito Putera.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Di babak kedua, PSIS Semarang berusaha keras untuk bisa mencetak gol balasan. Mereka bermain lebih agresif.

Namun mereka kesulitan membongkar pertahanan Barito Putera. Beberapa percobaan tembakan jarak jauh pun mereka lakukan, namun belum membuahkan hasil.

Menit ke-71, peluang apik didapat oleh PSIS. Namun tembakan striker asing yakni Chevaughn masih bisa digagalkan oleh Kartika Ajie.

Peluang sempat didapat oleh Rafael da Silva dan Rafi Syarahil dalam 15 menit terakhir laga babak kedua. Namun usaha mereka masih belum membuahkan hasil.

Pada akhirnya PSIS Semarang tak bisa mencetak gol balasan sampai babak kedua berakhir. Barito Putera pun memetik poin penuh di laga ini. Dengan hasil tersebut Laskar Antasari kini mengemas 19 poin namun masih berada di peringkat 16 klasemen sementara BRI Liga 1 2021-22 sementara PSIS tertahan di peringkat delapan dengan raihan 33 angka.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

PSIS: Jandi Eka Putra; Aqsha Saniskara Prawira, Frendi Saputra, Ahmad Syiha Buddin, Kartika Vedhaynto Putra, Damas Damar Jati, Eka Febri Yogi Setiawan, Flavio Beck Junior, Riyan Ardiansyah, Chevaughn Hunior Hugh Walsh, Asithya Jory Guruh Setiawan.

Pelatih: Dragan Dukanovic

Barito Putera: Kurniawan Kartika Ajie; Muhammad Buyung Ismu Lessy, Renan Da Silva Alves, Muhamad Firli, Miftah Anwar Sani, Bayu Pradana Andriantmoko, Raphael Maitimo, Muhammad Luthfi Kalam Baharsyah, Beni Oktavianto, Rafael Feital Da Silva, Abrizal Umanailo.

Pelatih: Rachmat Darmawan