Hasil BRI Liga 1 2021-22: Persipura Jayapura 0-0 Persija Jakarta

Hasil BRI Liga 1 2021-22: Persipura Jayapura 0-0 Persija Jakarta
Pemain Persija Jakarta, Marko SImic (tengah) berebut bola diudara dengan pemain Persipura Jayapura, Ian Luois Kabes dalam pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 antara Persipura Jayapura melawan Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, M

Bola.net - Persipura Jayapura bermain imbang 0-0 lawan Persija Jakarta di pekan ketiga BRI Liga 1 2021-22 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (19/09/2021) malam WIB.

Pertandingan antara kedua tim ini berlangsung seru dan alot. Namun sejumlah peluang mampu tercipta karena keduanya saling serang.

Persipura dan Persija sendiri memang begitu ngotot untuk meraih kemenangan. Sebab Mutiara Hitam sebelumnya dua kali menelan kekalahan sementara Persija tak meraih kemenangan di dua laga awalnya.

Baca laporan pertandingannya di bawah ini Bolaneters

1 dari 3 halaman

Babak Pertama

Saat laga baru berjalan lima menit, Osvaldo Haay berhasil melepaskan tembakan di dalam kotak penalti. Tetapi arah bola masih melambung tinggi meski akhirnya dianulir karena offside.

Marko Simic sebenarnya sempat menggetarkan jala gawang Persipura Jayapura di menit ke-13. Tetapi golnya dianulir karena Otavio Dutra dianggap terlebih dahulu melakukan pelanggaran kepada Ricardo Salampessy di muka gawang.

Dua menit berselang, giliran Rohit Chand yang menghadirkan kejutan. Kembali dari posisi yang sama saat gol Marko Simic yang dianulir, Rohit Chand menanduk bola dari sepakan bebas Riko Simanjuntak. Beruntung, tiang gawang menjadi penyelamat.

Mendekati setengah jam laga berjalan, giliran Osvaldo Haay yang menyisir sayap kiri ikut menggebrak pertahanan. Sayangnya, tandukan Riko Simanjuntak memanfaatkan umpan silang kompatriotnya itu gagal diarahkan sempurna ke gawang.

Persipura Jayapura bukannya tak mengancam walaupun bermain tanpa Yevhen Bokhashvili. Berawal dari umpan jauh Fitrul Dwi Rustapa, Ferinando Pahabol berhasil membawa bola ke depan kotak penalti. Namun, tembakannya masih melebar.

Dua menit jelang turun minum, giliran Marko Simic yang mendapatkan kesempatan. Tetapi usahanya mengarah tepat ke pelukan Fitrul Dwi Rustapa. Skor 0-0 menutup babak pertama.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Persija Jakarta terpaksa harus melakukan pergantian cepat di awal babak kedua. Alfriyanto Nico menggantikan Riko Simanjuntak yang tak bisa melanjutkan pertandingan karena mengalami masalah jelang akhir babak pertama.

Persipura Jayapura mulai berani menekan di awal babak kedua. Tepatnya di menit ke-53, aksi Todd Ferre terpaksa dihentikan Alfriyanto Nico di depan kotak penalti. Namun, tendangan bebas yang dilepaskan Ian Kabes masih membentur pagar betis.

Lima menit berselang, giliran Ferinando Pahabol yang mendapatkan ruang di kotak penalti. Tetapi tembakan voli kaki kanannya seusai menerima umpan Gunansar Mandowen, berhasil diamankan Adixi Lenzivio yang kali ini dipercay menjaga gawang Persija Jakarta.

Selagi anak asuh Angelio Alessio kehilangan keseimbangan sejak keluarnya Riko Simanjuntak, Persipura Jayapura terus menekan. Sayang dua kesempatan Ramai Rumakiek mengarah tepat ke penjaga gawang dan melambung tinggi dari sasaran.

Menit ke-77, Mutiara Hitam, julukan Persipura Jayapura seharusnya bisa memecah kebuntuan. Berawal dari blunder Yann Motta, Gunansar Mandowen berhasil mengecoh dua pemain sebelum mendapatkan ruang tembak. Tetapi, power tendangannya terlalu kencang.

Kedua pelaith lantas melakukan beberapa pergantian pemain untuk menyegarkan skuadnya. Tetapi deretan pemain pengganti tak mampu hadirkan dampak besar yang mampu mengubah jalannya pertandingan.

Walaupun hanya bermain imbang, Persipura Jayapura patut bersyukur sebab ini merupakan poin perdana seusai menelan kekalahan di dua laga awal. Sementara bagi Persija Jakarta, ini merupakan start terburuk kedua sejak tak bisa meraih kemenangan di tiga laga perdana Liga 1 2019.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Persipura Jayapura (4-3-3): Fitrul Dwi Rustapa (Kiper); Israel Wamiau, Donny Monim, Ricardo Salampessy, Irsan Lestaluhu (Belakang); Ian Kabes, M. Tahir, Todd Ferre (Tengah); Ferinando Pahabol, Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek (Depan).

Pelatih: Jacksen F. Tiago

Persija Jakarta (4-2-3-1): Adixi Lanzivio (Kiper); Marco Motta, Yann Motta, Otavio Dutra, Rezaldi Hehanusa (Belakang): Tony Sucipto, Rohit Chand, Riko Simanjuntak, Ramdani Lestaluhu, Osvaldo Haay (Tengah); Marko Simic (Depan).

Pelatih: Angelo Alessio

Disadur dari: Bola.com/Penulis Wahyu Pratama/Editor Gregah Nurikhsani
Published: 19/09/2021