Hargianto Sedang On Fire di Bhayangkara SU

Hargianto Sedang On Fire di Bhayangkara SU
M Hargianto (kanan) saat melawan Barito Putera. (c) ISC
- Tahun 2016 seolah mejadi titik balik bagi Hargianto. Lebih banyak duduk di bangku cadangan sepanjang 2015, Hargi berhasil menembus tim starting eleven Bhayangkara Surabaya United (BSU) di Indonesia Soccer Championship (ISC).


Hargianto sudah mendapat kepercayaan Ibnu Grahan, pelatih BSU, sejak pertandingan pekan pertama ISC lawan Barito Putera. Hingga kini, Hargi selalu dipasang sebagai gelandang bertahan untuk mengawal lini tengah BSU.


Dalam perbincangan dengan , Ibnu mengungkapkan alasan yang membuatnya lebih banyak mengistirahatkan Hargi di tahun 2015. Sakit hernia yang sempat menyerang Hargi, menjadi biang merosotnya permainan eks Timnas U-19 ini.


"Hargianto sebenarnya pemain bagus. Ketika dia masuk ke tim ini, dia banyak di bangku cadangan karena sakit turun berok. Itu penyakit pemain bola yang sangat berat. Diperlukan istirahat setahun hingga dua tahun," ulas Ibnu.


Hargianto saat berlatih bersama Evan.Hargianto saat berlatih bersama Evan.


Hernia sangat mempengaruhi kondisi fisik Hargi. Itu juga berpengaruh ke tingkat kepercayaan dirinya. Kini Hargi sudah sembuh dari penyakit tersebut. Benar saja, performa Hargi meningkat tajam. Tak heran bila Ibnu menaruh kepercayaan penuh untuk bermain sebagai starting eleven.


"Dengan kondisi yang siap seperti ini, Hargianto adalah pemain bertalenta tinggi. Meski masih muda, dia bisa ditingkatkan lagi. Terutama di strength-nya. Wawasan bermain bolanya juga bagus. Kontrol emosinya juga bagus," jelas Ibnu.


Melempemnya penampilan Zulfiandi dan hengkangnya Asep Berlian ke Madura United juga menjadi berkah bagi Hargi. "Sebelumnya ada Zulfiandi dan Asep Berlian. Dengan tidak adanya Asep, ini adalah kesempatan bagi Hargianto untuk tampil," lanjutnya.


Kepercayaan yang diberikan Ibnu dibayar lunas oleh Hargi. Ia mencetak gol pembuka saat BSU mengalahkan tuan rumah Persiba Balikpapan dengan skor 2-0. Kembalinya performa terbaik Hargi juga diharapkan berimbas ke rekannya, yakni Zulfiandi dan Ilham Udin Armaiyn.


"Tinggal kita tunggu Ilham Udin dan Zulfiandi untuk ketemu cara mainnya. Karena Zulfiandi sempat sakit tifus dan opname, mudah-mudahan bisa fit kembali dan bisa menemukan cara mainnya, akhirnya bisa bersanding dengan Hargianto dan Evan Dimas," tutup Ibnu.  (faw/dzi)