
"Kami tidak khawatir dengan hasil akhir menang 1-0 atau berapapun," ujar Jafri Sastra, pada Bola.net.
"Yang penting kita ada progress. Ada pelajaran yang kami dapat," sambungnya.
Sebelumnya, Mitra Kukar hanya menang tipis 1-0 atas Bontang Selection dalam laga uji coba terakhir yang digelar di Stadion Madya Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (21/02). Gol semata wayang Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- dicetak Rodrigo dos Santos pada menit 29. Gol ini merupakan buah kejelian gelandang asal Brasil ini dalam memanfaatkan umpan Yogi Rahadian.
Menurut Jafri, pada laga ini, Bontang Selection bermain ultra defensif. Mereka menumpuk pemain di lapangan sendiri. "Mereka main bertahan. Ini yang jadi pelajaran kita kalau menghadapi tim seperti ini lagi. Kita harus main dengan lebih banyak kreasi lagi untuk membongkar pertahanan lawan," paparnya.
Sementara itu, Jafri sendiri juga menyebut masih ada kekurangan pada penampilan anak asuhnya. Karenanya, dalam sisa waktu sepekan ini ia akan membenahi aspek-aspek permainan Mitra Kukar.
"Kita akan benahi semua kekurangan dalam satu minggu ini," ia menandaskan. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Februari 2016 15:11
Mitra Kukar Akan Uji Dulu Kandidat Pengganti Patrick dos Santos
-
Bola Indonesia 17 Februari 2016 15:09
-
Bola Indonesia 17 Februari 2016 12:25
-
Bola Indonesia 16 Februari 2016 16:06
Patrick dos Santos Hengkang, Mitra Kukar Tak Mau Hilang Fokus
-
Bola Indonesia 11 Februari 2016 22:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...