Hanafi: Persegres Berpengalaman Hadapi Tim Besar

Hanafi: Persegres Berpengalaman Hadapi Tim Besar
Hanafi (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Persegres Gresik United tak punya persiapan khusus menghadapi PSM Makassar di pekan ke-8, Minggu (28/5) mendatang. Persegres merasa sudah memiliki banyak pengalaman dalam menghadapi klub-klub besar di Indonesia.

Menurut Pelatih Persegres, Hanafi, anak asuhnya sudah terbukti mampu memberikan perlawanan sengit kepada Persipura di pekan pertama Liga 1. Mereka juga mampu membuat repot para pemain Persib Bandung di pekan ke empat.

"Kita harus ulangi pemain saat lawan Bandung dan Persipura. Kalau lawan mereka bisa, lawan PSM juga harus bisa," ungkap Hanafi, Selasa (24/5).

Ditambahkan oleh Hanafi, dengan menghadapi tim besar, seharusnya pemain lebih termotivasi dan belajar lebih banyak. Sebab mereka bisa menambah pengalaman dan bisa mengukur kemampuan masing-masing.

"Saya bilang sama anak-anak, kalau melawan tim besar harus lebih senang, karena bisa mengukur kemampuan mereka," imbuh Hanafi.

Tapi, Hanafi juga tak mau santai menghadapi PSM Makassar. Sebab skuat asuhan Robert Alberts memiliki materi pemain yang matang dan lengkap. Selain memiliki pemain asing dan marquee player, pemain lokalnya yang dimiliki oleh Juku Eja juga sangat berpengalaman.