Hanafi Kurang Puas Uji Coba Tak Disaksikan Bonek

Hanafi Kurang Puas Uji Coba Tak Disaksikan Bonek
Hanafi (c) Mustopa

Bola.net - - Pelatih Persegres Gresik United, Hanafi mengaku kurang puas atas uji coba dengan Persebaya Surabaya. Namun ketidakpuasan pelatih 60 tahun tersebut bukan karena hasil pertandingan yang tidak berpihak ke timnya.

Ia justru kecewa lantaran pertandingan uji coba tersebut digelar tertutup sehingga tidak bisa disaksikan oleh suporter Persebaya, Bonek. Padahal ia menginginkan suasana seperti pertandingan sebenarnya.

"Kami sebenarnya mengharapkan ditonton oleh pendukung Persebaya, Bonek itu, tapi gak terjadi. Padahal itu yang saya minta," ungkap Hanafi usai pertandingan, Kamis (6/4). Laga uji coba ini dimenangkan oleh Persebaya dengan skor 1-0.

Hanafi ingin agar para pemain Persegres bisa merasakan atmosfer pertandingan. Ia pun kini berencana akan melakukan latihan sendiri di lapangan futsal dengan diiringi tabuhan musik dan riuh suporter seperti umumnya pertandingan.

"Jadi situasi menghadapi suara-suara itu bagaimana nantinya ketenangan anak-anak," imbuh mantan arsitek Perseru Serui tersebut.

Dikatakan Hanafi, hal yang demikian juga perlu dilakukan untuk mempersiapkan mental pemain dalam merespon riuh tabuhan dan nyanyian suporter. Karena pastinya akan ditemui di setiap pertandingan.