
Bola.net - Meski hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke Semifinal Piala Gubernur Jatim, Arema Cronus tetap menargetkan kemenangan kala menjamu Persik Kediri. Tekad ini diungkapkan Pelatih Arema, Joko Susilo.
"Kami selalu katakan bahwa kita akan selalu menargetkan menang di setiap pertandingan. Kami sadar bahwa tak semua pertandingan bisa kami menangi. Tapi, kami akan mencoba untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan yang kami jalani," ujar Gethuk, sapaan karib Joko Susilo.
"Saat ini kami masih dalam masa pembentukan tim. Tentu kami ingin tahu kemampuan pemain kami yang sebenarnya. Yang jelas, kami bertekad main bagus untuk meraih kemenangan sekaligus menghibur Aremania," sambungnya.
Arema Cronus bakal melakoni laga pamungkas mereka di Grup B ajang Piala Gubernur melawan Persik Kediri. Di laga sebelumnya, Arema memetik kemenangan 3-1 dari Sriwijaya. Sementara, Persik harus menelan kekalahan 0-1 dari Sriwijaya FC. Laga antara Arema Cronus dan Persik ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan, Jumat (20/12).
Sementara itu, kokohnya benteng pertahanan yang digalang para penggawa Persik Kediri mendapat perhatian khusus Gethuk. Dia khawatir taktik parkir bus ala Macan Putih -julukan Persik- bisa membuat Ahmad Bustomi dan kawan-kawan frustasi.
"Dari pengamatan kami, Persik bermain bertahan. Mereka hanya mengandalkan serangan-serangan balik. Kita harus segera mencari solusi untuk membongkar pertahanan mereka. Sebab, kalau sampai pertahanan ini membuat kita sulit mencetak gol, pemain kita bisa-bisa jadi frustasi," dia menandaskan. [initial]
(den/pra)
"Kami selalu katakan bahwa kita akan selalu menargetkan menang di setiap pertandingan. Kami sadar bahwa tak semua pertandingan bisa kami menangi. Tapi, kami akan mencoba untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan yang kami jalani," ujar Gethuk, sapaan karib Joko Susilo.
"Saat ini kami masih dalam masa pembentukan tim. Tentu kami ingin tahu kemampuan pemain kami yang sebenarnya. Yang jelas, kami bertekad main bagus untuk meraih kemenangan sekaligus menghibur Aremania," sambungnya.
Arema Cronus bakal melakoni laga pamungkas mereka di Grup B ajang Piala Gubernur melawan Persik Kediri. Di laga sebelumnya, Arema memetik kemenangan 3-1 dari Sriwijaya. Sementara, Persik harus menelan kekalahan 0-1 dari Sriwijaya FC. Laga antara Arema Cronus dan Persik ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan, Jumat (20/12).
Sementara itu, kokohnya benteng pertahanan yang digalang para penggawa Persik Kediri mendapat perhatian khusus Gethuk. Dia khawatir taktik parkir bus ala Macan Putih -julukan Persik- bisa membuat Ahmad Bustomi dan kawan-kawan frustasi.
"Dari pengamatan kami, Persik bermain bertahan. Mereka hanya mengandalkan serangan-serangan balik. Kita harus segera mencari solusi untuk membongkar pertahanan mereka. Sebab, kalau sampai pertahanan ini membuat kita sulit mencetak gol, pemain kita bisa-bisa jadi frustasi," dia menandaskan. [initial]
Baca juga:
- Pelatih Persik Puji Faris Aditama dan Rendy Saputra
- Penampilan Syamsir Alam Kembali Disorot
- Piala Gubernur Jatim: Kalah, PSM Kambing Hitamkan Lapangan
- Kalahkan PSM, Persegres Buka Peluang ke Semifinal
- Hanya Menang Tipis, Pelatih Sriwijaya FC Salahkan Masa Recovery
- Review: Sriwijaya FC Tumbangkan Persik Kediri
- Persebaya Tak Gentar Hadapi Persib
- Buta Kekuatan Lawan, Persegres Siap Kejutkan PSM
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Desember 2013 20:11
-
Bola Indonesia 18 Desember 2013 19:48
-
Bola Indonesia 18 Desember 2013 18:35
Hanya Menang Tipis, Pelatih Sriwijaya FC Salahkan Masa Recovery
-
Bola Indonesia 18 Desember 2013 18:19
-
Bola Indonesia 18 Desember 2013 17:03
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:53
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...