Hadapi Persebaya, PSM Pincang

Hadapi Persebaya, PSM Pincang
PSM akan kehilangan banyak pemain. (c) ISL
Bola.net - Jika Persebaya tak akan diperkuat Alfin Tuasalamony karena cedera ankle kiri, kondisi di PSM Makassar ternyata lebih buruk. Pelatih Rudy William Keltjes dipastikan kehilangan empat pemain andalannya. Sialnya, tiga dari keempat pemain itu merupakan langganan starter Juku Eja.

Dalam keterangannya ke wartawan, Rudy menyebut empat nama pemain yang dipastikan absen pada pertandingan lawan Persebaua di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (2/5) besok sore. Keempat pemain itu adalah Mario Costas, Michael Baird, Rahmad Latief dan kiper Markus Haris Maulana.

Menurut Rudy, Costas mengalami cedera. Pemain Argentina bernama Mario Alejandro Costas didera patah hidung. Sedangkan Michael Baird mengalami cedera ligamen sehingga harus menjalani pengobatan  di Australia. "Rahmad Latif baru sembuh karena  tifus dan harus ditinggal di Makasar," ucap Rudy.

Sedangkan kiper pelontos Markus Haris Maulana terkena akumulasi kartu kuning. "Markus tak bisa main karena akumulasi. Untuk penggantinya, kami akan menurunkan I Ngurah Komang," tutup Rudy.

PSM datang ke Surabaya dengan catatan positif. Mereka baru saja mengalahkan Perseru Serui dan menahan imbang tuan rumah Persipura Jayapura di Stadion Mandala. (faw/hsw)