Hadapi Bali United, Persela Rahasiakan Amunisinya

Hadapi Bali United, Persela Rahasiakan Amunisinya
Persela Lamongan (c) ISC
- Persela Lamongan sudah mendarat di Denpasar. Sebanyak 18 pemain mereka persiapkan untuk menghadapi tuan rumah Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (11/6) besok lusa. Hanya saja, pihak Persela merahasiakan nama-nama yang diboyong.


Bagi tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini, partai kontra Bali United adalah yang pertama di Bulan Ramadhan. Laga ini sekaligus menjadi sebut pelatih anyar Persela, Sutan Harhara yang masuk menggantikan Stefan Hansson.


Dari data yang dihimpun Bola.net, ada 18 pemain yang disertakan ke Pulau Dewata. Sayang, manajemen tak mau memberikan data nama-nama pemain tersebut. "Ada, tapi pelatih bilang tidak boleh dibocorkan ke media. Maaf ya, Mas," kata Andika Hangga, media officer Persela.


Sebelumnya, Persela juga merahasiakan pemain yang dipersiapkan untuk menghadapi Semen Padang. Hasilnya, Persela menjadi bulan-bulanan Kabau Sirah. "Pemain berangkat jam 12.00 dari Bandara Juanda. Sekarang sudah tiba di Bali," tutup Angga, sapaan akrabnya. [initial]


  (faw/mac)