Hadapi Arema Cronus, Persija Tak Ubah Gaya Bermain

Hadapi Arema Cronus, Persija Tak Ubah Gaya Bermain
Skuat Persija Jakarta saat uji coba beberapa waktu lalu (c) Antok
- Persija Jakarta dipastikan tak akan mengubah gaya bermain mereka kala menghadapi Arema Cronus. Macan Kemayoran, julukan Persija, menegaskan akan bermain sesuai identitas mereka sendiri.


"Kita tetap akan main seperti biasa. Tetap dengan gaya bermain saya," ujar Pelatih Persija Jakarta, Bambang Nurdiansyah.


"Tetapi, meski tetap, akan ada beberapa antisipasi terhadap gaya main Arema," sambungnya.


Persija bakal menghadapi Arema Cronus pada laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (28/11) lusa.


Lebih lanjut, meski menegaskan tak akan mengubah gaya bermain, Persija Jakarta dipastikan akan mengubah komposisi pemain. Hal ini tak lepas dari cederanya M. Roby dan O.K John yang harus absen akibat terkena kartu merah pada laga kontra Sriwijaya FC.


"Kita akan siapkan Gunawan Dwi Cahyo. Selain itu, kita juga bisa kembalikan Maman Abdurrahman ke bek tengah. Posisi aslinya kan memang stopper," tandasnya. [initial]

 (den/asa)