Gresik United Masih Butuh 4 Uji Coba Sebelum Kompetisi Bergulir

Gresik United Masih Butuh 4 Uji Coba Sebelum Kompetisi Bergulir
Gresik United (c) Mustopa

Bola.net - - Gresik United masih membutuhkan empat kali uji coba sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1, meski sudah menggelar 3 laga uji coba melawan 757 Kepri Jaya FC, Persepam MU dan Bhayangkara FC di akhir Maret lalu.

Menurut Pelatih Gresik United, , pihaknya tengah berkomunikasi dengan empat klub untuk beruji tanding dengan Laskar Joko Samudro, yakni Perssu Sumenep, Perseru Serui, Persida Sidoarjo dan Persebaya Surabaya.

"Empat kali uji coba itu untuk mematangkan persiapan, mudah-mudahan bisa terlaksana semua, karena ini minggu terakhir," ungkap Hanafi kepada , Senin (3/4).

Dijelaskan Hanafi, dari beberapa uji coba yang telah dilaksanakan, Rendi Saputra dan kawan-kawan sudah menunjukkan progres yang cukup baik, semua lini juga makin kompak dan padu.

"Anak-anak sudah menunjukan progres yang bagus. Semua lini juga mulai padu, uji coba kita lakukan agar mereka semakin siap untuk kompetisi nanti," imbuh Hanafi.

Sementara hasil tiga kali uji coba terakhir, Gresik United sempat dikalahkan klub Liga 2, yakni 757 Kepri Jaya FC sebelum menang melawan Persepam MU. Gresik United juga sukses menahan imbang Bhayangkara FC di kandang.