
Bola.net - Goran Gancev membeber pendapatnya soal pertemuan kedua mantan timnya, Persebaya Surabaya dan Arema FC, pada partai puncak Piala Presiden 2019. Pemain asal Makedonia ini menyebut pertemuan dua tim ini bakal berlangsung sengit bak El Clasico di Liga Spanyol.
"Ini adalah El Clasico Indonesia," ucap Goran, pada Bola.net.
"Ini mempertemukan kedua tim besar di Jawa Timur dan Indonesia. Pertandingan pun pasti akan berlangsung dalam suasana yang hebat. Tak hanya dari pemain, tapi juga dari suporter kedua tim, Aremania dan Bonek," sambungnya.
Advertisement
Arema akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga leg kedua Final Piala Presiden 2019. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jumat (12/04).
Sebelumnya, Arema dan Persebaya bermain imbang pada laga leg pertama Final Piala Presiden 2019. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa (09/04), kedua tim bermain imbang 2-2.
Bagi Goran, Arema dan Persebaya memiliki kedekatan di hatinya. Pemain berusia 35 tahun ini pernah memperkuat kedua tim tersebut.
Pada 2013, Goran berseragam Persebaya Surabaya. Kemudian, pada musim 2016, ia bergabung ke Arema Cronus.
Bagaimana pendapat Goran soal kekuatan kedua mantan timnya saat ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Memiliki Kekuatan Setara
Menurut Goran, laga ini bakal berlangsung sengit karena kedua tim memiliki kekuatan setara. Arema dan Persebaya, sambung pemain yang saat ini memperkuat FK Pelister tersebut, sama-sama memiliki kualitas di atas rata-rata.
"Kedua tim ini sangat bagus. Mereka sama-sama punya pelatih dan pemain yang bagus dan berkelas," ujar Goran.
"Menurut saya, kekuatan mereka relatif berimbang. Ini akan membuat peluang mereka pun relatif sama," imbuhnya.
Bangga Persebaya Kembali ke Kasta Tertinggi
Sementara itu, Goran pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya terkait raihan Persebaya. Ia mengaku senang Bajul Ijo bisa bertemu dan bertanding dengan Arema di kasta tertinggi.
"Saya sangat bangga dan bahagia melihat akhirnya Persebaya dapat bertemu Arema," kata Goran.
"Saya senang kedua tim ini bisa berlaga di level tertinggi, terutama setelah masalah yang mempengaruhi Persebaya beberapa waktu lalu," ia menandaskan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 4 Maret 2019 09:50
-
Liga Spanyol 3 Maret 2019 22:24
-
Liga Spanyol 3 Maret 2019 20:34
Lenglet Cukup Puas Dengan Kesuksesan Barca Tumbangkan Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...