Gol Menit Akhir Addison Alves Menangkan Persija

Gol Menit Akhir Addison Alves Menangkan Persija
Persija Jakarta (c) Persija Jakarta Media

Bola.net - - Persija Jakarta meraih kemenangan dramatis di pertandingan melawan Song Lam Nghe An [SLNA] di laga keempat Piala AFC Grup H. Adalah Addison Alves yang memastikan kemenangan Persija lewat golnya di menit akhir laga.

Bermain di Stadion Gelora Bung Karno, Persija terus menggempur pertahanan SLNA sejak menit awal. Namun, tim asal Vietnam tersebut mampu membentuk barisan pertahanan dengan sangat solid. Persija pun sulit mendapatkan peluang.

Pada menit ke-28, sundulan Marko Simic menerpa mistar gawang SLNA. Sementara, lima menit sebelumnya, Simic sudah mencoba peruntungan lewat sepakan akrobatik yang masih belum bisa menjadi gol.

Pertahanan SLNA yang begitu kokoh akhirnya runtuh di menit akhir babak pertama. Dalam situasi kemelut di depan kotak penalti, Riko Simanjuntak mampu mencetak gol. Namun, wasit menganulir gol tersebut karena lebih dulu terjadi pelanggaran.

Tekanan kubu Persija tidak menurun pada babak kedua. Pelatih Stefano Cugurra Teco menambah daya gedor dengan memasukkan Addison Alves, Fitra Ridwan dan Bambang Pamungkas. Persija pun mengurung pertahanan SLNA.

Untuk kali kedua gol Persija dianulir oleh wasit. Pada menit ke-66, Addison mencetak gol. Namun, pemain asal Brasil lebih dulu divonis dalam posisi offside sebelum menceploskan bola ke gawang SNLA. Persija pun masih belum memecah kebuntuan.

Wasit kemudian memberikan tambahan waktu selama lima menit. Waktu yang tidak disia-siakan oleh Macan Kemayoran. Addison memecah kebuntuan di menit ke 90+3. Tendangan volinya membobol gawang SLNA.

Gol mantan pemain Persipura Jayapura pun memberikan tiga poin untuk Persija. Ismed Sofyan dan kolega pun kini bertengger di puncak klasemen Grup H dengan koleksi tujuh poin. Unggul agregat gol dari SLNA yang memiliki poin dengan jumlah yang sama.

Susunan Pemain

: Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Maman Abdurrahman, Rezaldi Hehanussa; Sandi Sute, Rohit Chand (59' Addison Alves), Ramdani Lestaluhu (77' Fitra Ridwan); Riko Simanjuntak, Marko Simic, Rudi Widodo (77' Bambang Pamungkas).

Song Lam Nghe An: Le Quang Dai; Nhat, Hoang Van Khanh, Tran Dinh, Vo Ngoc Duc (70' Pham Xuan Manh); Le Manh Dung, Ngo Kuan Toan, Le The Cuong; Ho Tuan Tai, Phuc Tinh (89' Phu Nguyen), Nguyen Viet (79' Caou Xuan Thang).