Gibran Rakabuming di Hadapan Bonek: Saya Tunggu Kedatangannya di Kota Solo

Gibran Rakabuming di Hadapan Bonek: Saya Tunggu Kedatangannya di Kota Solo
Skuat Persebaya Surabaya merayakan golnya ke gawang Persija Jakarta di pekan ke-25 BRI Liga 1 2021-22 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (14/02/2022) malam WIB. (c) BRI Liga 1 Officia Twitter

Bola.net - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka ikut hadir dalam Surabaya 729 Game yang mempertemukan Persebaya vs Persis Solo. Laga tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/05/2022).

Anak kandung Presiden Indonesia, Joko Widodo itu juga ikut tampil dalam Celebrity Game antara Tim Eksekutif Pemkot Surabaya melawan Bonek Skuad. Dia masuk dalam skuad Pemkot bersama Wali Kota Surabaya, Ery Cahyadi.

Usai bertanding, Gibran memberikan kesannya terkait Stadion Gelora Bung Tomo dan Bonek. Dia memuji kemegahan GBT hingga ketertiban suporternya.

"Luar biasa sekali, stadionnya mewah, suporternya tertib, antusiasmenya luar biasa sekali," katanya kepada awak media, Minggu (22/05/2022).

Karena itu, Gibran juga meminta Pasoepati yang datang ke Surabaya agar bisa tertib dan sopan. Karena sambutan dari tuan rumah dinilai luar biasa.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Apresiasi Bonek

Sementara, saat menyampaikan sambutan di hadapan Bonek Mania, Gibran mengapresiasi sambutan dari Bonek. Dia juga siap menerima kehadiran Bonek Mania di Solo.

"Terima kasih sekali buat teman-teman Bonek. Pokoknya hari ini Persis dan Persebaya sama-sama menjadi pemenang," jelasnya.

"Saya tunggu kedatangannya di Kota Solo," ajak suami dari Selvi Ananda tersebut.

2 dari 2 halaman

Dapat Jersey

Usai memberikan sambutan, Gibran juga mendapat hadiah jersey dari Persebaya. Cinderamata diberikan langsung oleh Presiden Klub Persebaya, Azrul Ananda.

Selain Gibran, Azrul juga memberikan cinderamata kepada Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Keduanya juga memberikan sambutan sebelum pertandingan dimulai.

(Bola.net/Mustopa Elabdy)