
Bola.net - Persib Bandung akan mengawali lanjutan Shopee Liga 1 2020 dengan bertandang ke markas Madura United. Pertandingan pekan keempat itu bakal berlangsung pada 4 Oktober mendatang.
Kendati laga baru digelar dua Minggu lagi, tapi gelandang Persib, Abdul Aziz mengaku sudah siap menghadapi partai tersebut. Terlebih, timnya sudah melakukan persiapan sejak 10 Agustus lalu.
"Kami optimis menatap laga lawan Madura United. Apalagi, kondisi secara pribadi maupun tim semakin meningkat," ujar Aziz, Jumat (19/9).
Advertisement
Saat bertandang ke kandang Madura United nanti, skuad Persib harus menggunakan bus. Sebab, semua klub Shopee Liga 1 2020 diwajibkan menggunakan jalur darat kala melakoni laga tandang.
Aziz pun menyadari perjalanan away nanti akan melelahkan. Namun, ia menegaskan kalau itu bukanlah sebuah hambatan.
"Perjalanan jauh adalah resiko kami sebagai pemain, jadi tidak bisa menjadi alasan. Kami akan tetap siap bertanding," katanya.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pengalaman Baru
Aziz pun menilai, perjalanan menggunakan bus untuk jarak yang cukup jauh akan menjadi tantangan baru. Risiko kelelahan juga sudah diantisipasi Persib.
"Ini mungkin jadi pengalaman baru. Jadi lebih memaksimalkan waktu istirahat," tutur pemain bernomor punggung delapan ini.
"Pola makan dan istirahat yang bagus, perkuat mental dan motivasi dan tetap fokus ke pertandingan," imbuh Aziz.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 September 2020 11:43
Shopee Liga 1 2020: 5 Pemain Asing Top yang Masih Bertahan di Klubnya
-
Bola Indonesia 14 September 2020 11:33
-
Bola Indonesia 14 September 2020 10:22
Pemain Persik Positif COVID-19, Persib Tingkatkan Kewaspadaan
-
Tim Nasional 11 September 2020 11:26
Wonderkid Persib Sebut Penundaan Piala AFC U-16 2020 Baik untuk Timnas Indonesia U-16
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...