Gede Ingin Masalah WO Bonek FC Jadi Bahan Introspeksi

Gede Ingin Masalah WO Bonek FC Jadi Bahan Introspeksi
Gede Widiade (c) Fafa Wahab
Bola.net - Pelaksanaan turnamen Piala Presiden diwarnai aksi kurang sedap. Yakni, walk out (WO) yang dilakukan Bonek FC pada partai leg kedua babak delapan besar kontra Sriwijaya FC beberapa waktu lalu.

Peristiwa terjadi karena keputusan kontroversial dari wasit Jerry Elly. Menyadari hal tersebut memberikan efek negatif, manajer Bonek FC, Gede Widiade sangat berharap aksi WO dan penyebabnya dapat menjadi pembelajaran. Sehingga, tidak terulang pada kemudian hari.

"Saya akan menjelaskan kebenaran di lapangan kepada Komdis (Komisi Disiplin) Piala Presiden. Tujuan saya, supaya menjadi bahan introspeksi. Saya juga tidak tahu, apa dilakukan bersifat individual atau korps. Imbauan saya, ini menjadi introspeksi, termasuk juga untuk wasit. Saya akui tidak semua pemain betul, begitu juga manajer," ujar Gede.

Akibatnya, Bonek FC kini dalam bayangan sanksi dari promotor Piala Presiden. Yakni, berupa membayar denda Rp 200 juta. Gede Widiade mengakui, tidak ingin berandai-andai terkait kemungkinan tersebut.

Menurut Gede pihaknya dijadwalkan bertemu dengan Komdis Piala Presiden, Sabtu (3/10). Denda sebesar Rp 200 juta, menyusul adanya rekomendasi dari promotor Piala Presiden. Sesuai regulasi, aksi WO seharusnya diganjar minimal denda Rp100 juta.

"Komdis seharusnya memanggil dahulu, baru memutuskan. Bukan memutuskan, baru mengadili. Sekarang, status saya belum diadili," tutupnya. [initial]

 (esa/pra)