Gavin Adsit Lepas, PBR Bidik Syamsir Alam dan Andrea Bitar

Gavin Adsit Lepas, PBR Bidik Syamsir Alam dan Andrea Bitar
Syamsir Alam masuk radar Pelita Bandung Raya (c) M. Rachmatullah
Bola.net - Gagal menggandeng Gavin Kwan Adsit untuk tampil di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan, tidak membuat Pelita Bandung Raya (PBR) patah arang.

Manajer PBR, Rawindra Ditya, mengatakan jika pihaknya tengah mengupayakan untuk mendatangkan pemain muda lainnya setelah Gavin lebih memilih memperkuat Mitra Kukar.

Target terbaru klub berjuluk The Boys Are Back tersebut adalah eks pemain Sriwijaya FC, Syamsir Alam dan pemain berwajah bule kelahiran Bali, Andrea Bitar .

"Kita akan datangkan Syamsir Alam. Karena posisinya juga bagus. Kita juga sudah ada komunikasi dengan agennya. Mudah-mudahan, kita bisa mendatangkannya," katanya.

Sedangkan terkait Andrea Bitar, diterangkan Rawindra, merupakan pemain yang memiliki potensi. Selain itu, pernah menjalani seleksi di tim nasional Indonesia U-23. [initial]

 (esa/pra)