
Bola.net - Empat Pemain asing Persebaya Surabaya akhirnya menjalani vaksinasi. Mereka mendapat vaksin dosis pertama di Kantor Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Rabu (18/08/2021).
Empat pemain yang dimaksud adalah Jose Wilkson, Taisei Marukawa, Alie Sesay, dan Bruno Moreira Soares. Mereka baru mendapat jatah vaksin, karena baru bergabung dengan Persebaya.
Pemain asal Jepang, Taisei Marukawa mengaku senang akhirnya bisa menjalani vaksinasi. Meskipun dia sempat tenggang ketika hendak disuntik.
Advertisement
"Ini bukan soal vaksinnya, tapi saya tidak suka jarum suntik sejak kecil. Jadi saya agak gugup tadi," kata Taisei Marukawa seperti dilansir laman resmi Persebaya.
"Tapi saya lega setelah disuntik ternyata tidak begitu sakit. Saya juga tidak merasakan efek apapun. Saya sekarang merasa lebih siap untuk bertanding," imbuhnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Jose Wilkson Senang
Berbeda dengan Taisei, penyerang asing Persebaya, Jose Wilkson justru tidak takut. Dia pun senang karena tidak punya kendala lagi untuk tampil di BRI Liga 1 2021/2022.
"Tidak ada rasa takut. Justru saya senang sudah divaksin. Kita jadi bisa lebih fokus dengan persiapan kompetisi. Karena kita sudah memenuhi syarat," tegasnya.
Vaksin memang menjadi persyaratan bagi pemain untuk mengarungi BRI Liga 1 2021/2022. Sehingga, pemain harus mendapatkan vaksin full dosis.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Agustus 2021 20:01
-
Bola Indonesia 14 Agustus 2021 20:37
Begini Kesiapan Mental Pemain Persebaya Sambut BRI Liga 1 2021/2022
-
Bola Indonesia 14 Agustus 2021 19:09
Persebaya Terus Diterpa Badai Cedera Jelang Bergulirnya BRI Liga 1
-
Bola Indonesia 13 Agustus 2021 09:29
-
Bola Indonesia 13 Agustus 2021 09:25
Berkembang Signifikan, Pemain Muda Persebaya Butuh Jam Terbang
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...