Gaji Persebaya Memang Tersendat, Tapi Bonus Sudah Beres

Gaji Persebaya Memang Tersendat, Tapi Bonus Sudah Beres
Persebaya (c) LigaIndonesia
Bola.net - Meski masih belum menyelesaikan tunggakan gaji pemain selama sebulan, Persebaya mengaku sudah membereskan bonus kemenangan di Ciamis. Persebaya meraih dua kemenangan pada laga-laga di turnamen segitiga tersebut.

Dua kemenangan dibukukan Persebaya atas tuan rumah PSGC Ciamis dengan skor 3-0 dan Persib Bandung dengan skor 1-0. Selayaknya sebuah pertandingan, kemenangan tersebut selalu diganjar dengan bonus jutaan Rupiah.

"Kami sudah menyerahkan bonus penampilan pemain di turnamen segitiga kemarin. Jadi, sekarang tanggungan kami cuma gaji selama satu bulan," kata manajer Persebaya, Hary Ruswanto atau yang akrab disapa Gendhar.

Dari informasi yang diperoleh dari internal, masing-masing pemain mendapat bonus sebesar Rp 1,5 juta. Sementara untuk ofisial, mengantongi Rp 1,25 juta. [initial]

 (faw/pra)