
Bola.net - CEO Persegres Gresik United, Asroin Widiana akhirnya buka suara terkait kabar belum dibayarkannya gaji pemain untuk bulan Februari. Asroin tak menampik kabar itu. Hanya saja ia tak bisa memberikan kepastian kabar gaji itu akan cair.
Kepada wartawan, Asroin mengakui jika manajemen Gresik United belum mencairkan gaji pada pemain dan pelatih. Namun ia menampik tudingan bahwa pihaknya tak memperhatikan nasib skuat kebanggaan Ultras Gresik tersebut.
Asroin menjelaskan, masalah gaji tersebut sudah diajukan kepada Saiful Arif, selaku owner PT Persegres Joko Samudro. Namun sayangnya hingga saat ini belum ada kabar Ipung, sapaan akrab Saiful Arif, terkait pencairan gaji Reza Mustofa dan kawan-kawan.
"Sudah sejak dua minggu lalu (masalah) gaji kita ajukan ke Pak Ipung," kata Arsoin singkat. Sayangnya, Arsoin tak dapat memastikan tanggal pencairan hak para pemain dan pelatih tersebut. "Sebentar lagi mungkin sudah cair," ucapnya singkat.
Sementara itu, pelatih Persegres, Agus Yuwono enggan 'cawe-cawe' mengenai masalah gaji bulan Februari yang belum dilunasi oleh manajemen Laskar Joko Samudro. "Itu urusan manajemen. Jangan tanya saya," ketus pelatih asal Malang ini. [initial]
(faw/mac)
Kepada wartawan, Asroin mengakui jika manajemen Gresik United belum mencairkan gaji pada pemain dan pelatih. Namun ia menampik tudingan bahwa pihaknya tak memperhatikan nasib skuat kebanggaan Ultras Gresik tersebut.
Asroin menjelaskan, masalah gaji tersebut sudah diajukan kepada Saiful Arif, selaku owner PT Persegres Joko Samudro. Namun sayangnya hingga saat ini belum ada kabar Ipung, sapaan akrab Saiful Arif, terkait pencairan gaji Reza Mustofa dan kawan-kawan.
"Sudah sejak dua minggu lalu (masalah) gaji kita ajukan ke Pak Ipung," kata Arsoin singkat. Sayangnya, Arsoin tak dapat memastikan tanggal pencairan hak para pemain dan pelatih tersebut. "Sebentar lagi mungkin sudah cair," ucapnya singkat.
Sementara itu, pelatih Persegres, Agus Yuwono enggan 'cawe-cawe' mengenai masalah gaji bulan Februari yang belum dilunasi oleh manajemen Laskar Joko Samudro. "Itu urusan manajemen. Jangan tanya saya," ketus pelatih asal Malang ini. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Maret 2014 11:46
-
Bola Indonesia 17 Maret 2014 11:18
-
Bola Indonesia 17 Maret 2014 09:58
-
Bola Indonesia 17 Maret 2014 08:40
-
Bola Indonesia 16 Maret 2014 01:22
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...