
- Pelatih Sriwijaya FC, Subangkit mengaku siap bertanggung jawab atas kegagalan timnya meraih poin penuh ketika menjamu Persebaya, Minggu malam. Subangkit pasrah jika manajemen sudah tidak menghendakinya menukangi Laskar Wong Kito.
Sebagai suksesor Rahmad Darmawan, Subangkit sudah lima kali memimpin pertandingan Sriwijaya FC. Namun dari lima laga tersebut, pelatih asal Pasuruan ini tiga kali mengalami kekalahan, satu kali seri, dan hanya sekali meraih kemenangan.
Advertisement
”Saya pasrah saja kalau memang saya mau diganti. Tapi saya selama ini sudah berusaha maksimal untuk membantu tim,” kata Subangkit.
Soal hasil pertandingan melawan Persebaya, Subangkit mengatakan bahwa sebenarnya Sriwijaya FC hanya kurang beruntung. Karena gol demi gol yang dibukukan Persebaya lebih karena kesalahan pemainnya sendiri.
”Pertandingan tadi memang di awal ada dua gol tadi ada kesalahan kita sendiri. rupanya pemain agak sedikit drop setelah gol pertama,” jelasnya.
”Babak kedua kita sudah mulai bagus, sudah mulai bisa membalas kekalahan, kita tidak beruntung saja,” tegas mantan juru taktik PSIS Semarang ini.
Kendati demikian, ia tetap meminta maaf kepada suporternya karena gagal mempersembahkan poin penuh. Padahal Alberto Goncalves dan kolega sedang bermain di kandang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 September 2018 19:47
-
Bola Indonesia 15 September 2018 18:52
Sriwijaya FC Jalani Hukuman, Persebaya Tak Merasa Diuntungkan
-
Bola Indonesia 15 September 2018 16:52
-
Bola Indonesia 14 September 2018 03:26
Kembalinya Sriwijaya FC ke Jakabaring Bikin Persebaya Was-was
-
Bola Indonesia 11 Agustus 2018 13:15
Live Streaming Liga 1 di Indosiar: Sriwijaya FC vs Madura United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...