Gabung Latihan, Empat Pemain Persebaya Sembuh dari Covid-19

Gabung Latihan, Empat Pemain Persebaya Sembuh dari Covid-19
Latihan Persebaya Surabaya (c) Official Persebaya

Bola.net - Setelah diliburkan dua hari, Persebaya Surabaya kembali menggelar latihan, Senin (12/10/2020). Latihan berlangsung tertutup dan venuenya dirahasikan.

Menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, program latihan berlangsung seperti biasa. Skuad tim Kota Pahlawan juga mulai komplet.

”(Latihan) normal, berjalan dengan baik dan semua pemain sudah ikut latihan,” kata Aji Santoso kepada Bola.net, Senin (12/10/2020).

Semua pemain yang dimaksud Aji, termasuk empat pemain yang sempat terpapar Covid-19. Mereka sudah sembuh dari penyakit yang menyerang sistem pernapasan itu.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Rahasiakan Identitasnya

Namun, kata Aji, karena sudah lama tidak berlatih dengan tim, kondisi keempat pemain itu tidak sama dengan pemain yang lain.

”Ya, tentunya ada perbedaan dengan pemain yang selama ini aktif latihan,” Aji menambahkan.

Hanya saja, Aji enggan membeberkan identitas keempat pemain tersebut. Karena menurutnya itu menjadi kewenangan dari manajemen.

”Coba itu tanya ke manajemen, karena bukan masalah teknis,” tandas Aji.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)