
Bola.net - Kabar positif menghampiri salah satu tim peserta Shopee Liga 1 2019, PSM Makassar. Baru-baru ini, mereka berhasil mengunci jasa Firza Andika yang pernah menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-19.
Juku Eja memperkenalkan eks bek kiri Timnas Indonesia U-19, Firza Andika, di Menara Bosowa, Makassar, Senin (19/8/2019).
Menurut CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, status Firza adalah pemain pinjaman dari klub Belgia, AFC Tubize.
Advertisement
"Firza akan bersama PSM sampai akhir musim Shopee Liga 1 2019 dengan opsi perpanjangan kontrak," ujar Munafri.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Posisi Bek Kiri Kian Memanas
Kehadiran Firza yang musim lalu memperkuat PSMS Medan membuat perrsaingan di posisi bek kiri kembali memanas. Pada musim ini, pelatih PSM, Darije Kalezic, lebih sering memainkan Beny Wahyudi di posisi itu dan Taufik Hidayat sebagai alternatif.
Kondisi inilah yang membuat Reva pergi dan Hendra Wijaya menyusul hengkang ke PSIM Yogyakarta. Musim lalu, Reva dan Hendra bergantian jadi pilihan Robert Albert, pelatih PSM ketika itu.
Di sisi lain, Firza senang bisa bergabung dengan PSM. Nama besar Juku Eja membuatnya langsung menerima tawaran manajemen PSM Makassar.
"Apalagi PSM baru saja juara Piala Indonesia. Banyak juga pemain-pemain besar di tim ini. Semoga saya bisa memberikan yang terbaik untuk PSM," kata Firza.
Sumber: Bola.com/Penulis Abdi Satria/Editor Aning Jati
Published: 19 Agustus 2019
Baca Juga:
- Kembali ke Timnas, Ferdinand Sinaga Siap Berikan Kemampuan Terbaiknya
- Klasemen Shopee Liga 1 2019: Bungkam Persib, PSM Merangkak Naik
- Highlights Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar 3-1 Persib Bandung
- Hasil Pertandingan PSM Makassar vs Persib Bandung: Skor 3-1
- Shopee Liga 1: Live Streaming PSM Makassar vs Persib Bandung di Indosiar
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Januari 2019 10:02
Mantan Penjaga Gawang PSMS Medan Segera Merapat ke Persebaya
-
Bola Indonesia 26 Januari 2019 13:01
-
Tim Nasional 5 Januari 2019 11:52
-
Tim Nasional 30 Desember 2018 15:58
Peter Butler Sebut Simon McMenemy Tak Punya Lisensi UEFA Pro
-
Bola Indonesia 11 Desember 2018 23:05
Hasil Sidang Komdis PSSI, Bali United dan PSM Didenda Ratusan Juta
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...