FIFA Akui Proses Transfer Irfan Bachdim

FIFA Akui Proses Transfer Irfan Bachdim
Irfan Bachdim © ChonburiFC
Bola.net - Setelah proses transfernya sempat terganjal akibat masalah International Transfer Certificate (ITC). Irfan Bachdim akhirnya bisa bernafas lega setelah FIFA mengakui proses transfer tersebut.

"FIFA telah mengirimkan surat konfirmasi mengenai status Irfan Bachdim di Chonburi. Klub kami juga telah terdaftar di FIFA sebagai peserta Thailand Premier League yang sah," tulis laman resmi Chonburi FC.

Sementara itu Irfan Bachdim sendiri mengaku bahagia masalah ITC ini dapat selesai. "Saya senang dan bahagia. Yang paling penting masalah terburuk telah berakhir dan saya akan melakukan yang terbaik dalam segala hal," ujar striker Timnas Indonesia ini.

Sebelumnya Irfan Bachdim telah diperkenalkan oleh pihak Chonburi FC sebagai pemain baru pada 26 Januari 2013 lalu. Namun karena pihak Persema enggan mengeluarkan ITC membuat proses transfer tersebut sempat terganjal. (bola/dzi)