Ferdinand Sinaga Tak Punya Target Gol Bersama Persebaya

Ferdinand Sinaga Tak Punya Target Gol Bersama Persebaya
Penyerang PSM Makassar, Ferdinand Sinaga saat latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Minggu (2/12/18). (c) Bola.com/Yoppy Renato

Bola.net - Penyerang baru Persebaya Surabaya, Ferdinand Sinaga tidak punya target pribadi bersama tim Kota Pahlawan. Dia akan berupaya memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan.

Mantan pemain Persib Bandung tersebut akan mengutamakan target tim dibanding catatan individu. Terlebih, Persebaya merupakan klub yang mengandalkan kolektivitas.

"Target saya setiap pertandingan memberikan yang terbaik, sampai di akhir kompetisi saya bisa memberikan kontribusi untuk tim bukan individu," ungkap Ferdinand Sinaga, Selasa (23/05/2023).

"Karena kalau saya berjuang individu saya terlalu egois. Di sini saya dengar juga dari beberapa pihak kekeluargaannya sangat erat, jadi ya kami bahu membahu," sambungnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 2 halaman

Kemenangan Tim yang Utama

Ferdinand Sinaga juga tidak memasang target gol bersama Persebaya. Dia tidak peduli siapapun yang bisa mencetak gol, terpenting ke berjuluk Green Force tersebut bisa meraih kemenangan.

"Saya tidak perlu target gol, karena di sini pelatih punya taktik sendiri, jadi setiap dikasih kesempatan bermain saya memberikan yang terbaik," lanjut Ferdinand.

"Siapa pun yang cetak gol yang penting Persebaya menang, itu yang paling penting," Ferdinand Sinaga menegaskan.

2 dari 2 halaman

Pasrah kepada Pelatih

Ferdinand Sinaga juga tidak peduli dia dimainkan atau tidak oleh Persebaya. Dia pasrah sepenuhnya kepada Aji Santoso untuk menentukan peluangnya bermain.

"Saya sebagai pemain setiap diberi kesempatan siap, enggak diberi kesempatan pasti pelatih punya pandangan lain," jelas Ferdinand.

"Karena setiap lawan dan pertandingan pasti berbeda, karena di situ bukan porsi saya lagi minta main, karena pelatih yang punya racikan tersendiri," pungkasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)