Ferdinand Kesulitan Targetkan Gol di Sriwijaya

Ferdinand Kesulitan Targetkan Gol di Sriwijaya
Ferdinand Sinaga. (c) fjr
Bola.net - Sriwijaya FC (SFC) punya banyak pilihan sriker untuk menjalani kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Mulai dari Ferdinand Sinaga,  Titus Bonai, dan pemain Uruguay, Cristian Vazquero.

Selain itu, terdapt pula pemain muda lokal, Rizky Dwi Ramadhan. Kondisi tersebut, membuat Ferdinand wajib bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan sebagai pemain utama Laskar Wong Kito- julukan Sriwijaya FC.

"Karena itu, saya tidak bisa menentukan berapa jumlah gol yang akan dicetak pada musim depan. Semua striker SFC hebat-hebat. Saya sangat mengakui hal tersebut," kata mantan pemain Persib Bandung tersebut.

"Hadirnya penyerang asing, tentu harus diperhitungkan. Sebab, mungkin saja dia bisa buat gol lebih banyak. Saya harap, bisa tetap fokus dan meyakinkan semua orang bahwa  SFC bisa juara bersama saya," pungkasnya.

Selama membela Maung Bandung- julukan Persib- di ISL musim ini, Ferdinand mendonasikan sebanyak 11 gol dan memberikan gelar juara. Bahkan, terpilih sebagai pemain terbaik. (esa/dim)