Fabiano Tak Mau Terpengaruh Hasil Laga Persita vs PBR

Fabiano Tak Mau Terpengaruh Hasil Laga Persita vs PBR
Fabiano Beltrame (c) Eggi Paksha
Bola.net - Persija Jakarta tengah was-was dalam upaya meraih tiket ke babak delapan besar di mana mereka harus memenangi laga kontra Barito Putera, Jumat (5/9) malam nanti.

Di hari yang sama, saingan terberat mereka, Pelita Bandung Raya bakal menghadapi Persita Tangerang di Stadion Singaperbangsa, Karawang, pada sore harinya.

Kapten Macan Kemayoran, Fabiano Beltrame mengaku dirinya tak memikirkan hasil laga Persita kontra PBR, dan hanya berkonsentrasi memenangi laga lawan Barito.

"Sebenarnya, kami harus fokus pada pertandingan sendiri dan jangan terpengaruh hasil PBR. Target kami hanya menyelesaikan pertandingan lawan Barito dengan kemenangan," ungkap Fabiano.

"Kita harus main lebih bagus dari pertandingan yang lalu-lalu untuk diri sendiri dan suporter," lanjut pemain asal Brasil, 29 Agustus 1982 tersebut. [initial]

 (esa/pra)