Evan Dimas Sudah Kembali ke Persebaya

Evan Dimas Sudah Kembali ke Persebaya
Evan Dimas sudah kembali berlatih bersama Persebaya (c) Fafa Wahab
Bola.net - Evan Dimas akhirnya kembali mengikuti sesi berlatih Persebaya, Jumat (20/2) siang di Lapangan Brigif 1 Marinir Sidoarjo. Evan untuk kali pertama bergabung setelah menuntaskan pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-23.

Selain Evan, empat penggawa Timnas U-23 lainnya juga sudah merapat. Mereka adalah Putu Gede, Zulfiandi, Ilham Udin, dan Zaenuri. Kelima pemain tersebut langsung menyantap instruksi yang diberikan pelatih Ibnu Grahan.

"Kalau kondisinya sih tidak ada masalah, mereka bugar. Kan mereka juga baru saja selesai TC bersama Timnas," jelas Ibnu. Meski sudah kembali ke tim, Persebaya terancam tidak bisa menikmati jasa kelima pemain tersebut.

Pasalnya, mundurnya kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 selama dua pekan, membuat Persebaya juga gigit jari. Sebab lima pemain itu sudah harus kembali ke pemusatan latihan Timnas U-23, 1 Maret nanti. [initial]

 (faw/pra)