Evan Dimas: Persebaya Harus Menang

Evan Dimas: Persebaya Harus Menang
Evan Dimas (c) Fafa Wahab
Bola.net - Pemain muda Persebaya United, Evan Dimas Darmono menegaskan bahwa timnya harus memetik poin penuh saat berhadapan dengan Persiba Balikpapan, Kamis (10/9) besok lusa di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung.

Menurut Evan Dimas, skor imbang apalagi kalah dari Persiba, tak akan menyelamatkan Persebaya United. Jika itu terjadi, maka tim asuhan Ibnu Grahan harus pulang dengan tertunduk malu. "Oleh karena itu, kami harus menang," tegas pemain yang identik dengan nomor punggung 6 ini.

Kalau pun berhasil memenangkan pertandingan atas Persiba Balikpapan, Persebaya juga harus berharap Persib Bandung mengalahkan Martapura FC. Sebab jika Martapura menang dari Maung Bandung, maka Persebaya bakal panas dingin.

Meski sama-sama mengemas satu poin, namun Persebaya memiliki rekor selisih gol yang lebih jelek, yakni minus dua. Sedangkan Martapura FC hanya minus satu.  (faw/dzi)