Evan Dimas Bertahan di Bhayangkara FC

Evan Dimas Bertahan di Bhayangkara FC
Selebrasi Evan Dimas usai bobol gawang Persija. (c) ISC

Bola.net - - Tujuh pemain jebolan Tim Nasional (Timnas) U-19 dipastikan akan tetap membela Bhayangkara FC di kompetisi 2017 nanti. Hal itu juga berlaku untuk pesepakbola muda asli Surabaya, Evan Dimas Darmono.

Bhayangkara FC memang menampung tujuh jebolan Garuda Jaya. Mereka di antaranya adalah M. Hargianto, M. Sahrul Kurniawan, M Fatchurohman, Putu Gede Juni Antara, Zulfiandi, Ilham Udin Armaiyn dan Evan Dimas.

Dari nama-nama itu, Hanya Zul, Ilham dan Evan yang bukan anggota Polri. Meski demikian, mereka dijamin tetap dipertahankan oleh Bhayangkara FC. Hal tersebut disampaikan langsung oleh AKBP Sumardji, asisten manajer Bhayangkara FC.

"Evan Dimas, Zulfiandi dan Ilham, sepertinya mereka akan tetap dilanjutkan. Karena mereka kontraknya sampai dengan akhir 2017," beber Sumardji kepada Bola.net di kantornya, Selasa siang.

Sebelumnya, sempat tersiar kabar bahwa Evan Dimas akan hijrah di Arema FC. Hal ini dipicu oleh foto unggahan bek Benny Wahyudi di akun instagram pribadinya.

(faw/asa)