Evaluasi Persebaya Masih Belum Sentuh Pelatih

Evaluasi Persebaya Masih Belum Sentuh Pelatih
Corporate Secretary Persebaya, Ram Surrahman. (c) Fajar Rahman
Bola.net - Bakal didepaknya Ibnu Grahan dari kursi pelatih Persebaya Surabaya sejauh ini belum dibahas dalam evaluasi manajemen Persebaya. Alokasi dana selama paruh musim Indonesian Premier League (IPL) 2013 yang menjadi bahasan utama manajemen.

"Kami evaluasi masalah keuangan dulu. Setelah itu baru masuk ke skuad dan pelatih," terang Corporate Secretary Persebaya, Ram Surrahman, Kamis (25/7).

Meskipun Ibnu sempat memberi tanda bahwa dirinya ingin mundur, Ram menegaskan belum mencari sosok penggantinya. "Jujur saja hingga detik ini kami belum berpikir ke arah situ," lanjutnya.

Sementara terkait pernyataan CEO PT Pengelola Persebaya Indonesia, Cholid Ghoromoah, yang menjanjikan akan ada perubahan, Ram membenarkannya. Namun untuk pergantian pelatih, yang menurut Cholid bisa saja terjadi karena dari segi prestasi Ibnu gagal, Ram enggan membeberkannya.

"Soal nasib Coach Ibnu, sejauh ini belum ada keputusan. Kami masih melakukan evaluasi lebih lanjut dan masih harus dirapatkan," pungkasnya.  (fjr/dzi)