
Bola.net - Kemenangan telak, empat gol tanpa balas yang dibukukan Persijap Jepara di kandang Persema Malang, disambut gembira Evaldo Silva De Assis.
Bek tangguh Persijap ini menyebut bahwa kemenangan ini sesuai dengan target mereka. Evaldo menilai, kemenangan tengah dibutuhkan Laskar Kalinyamat untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
"Kita datang ke sini untuk menang. Kita butuh kemenangan buat perbaiki posisi kita di klasemen," ujar Evaldo.
"Saya senang dan bersyukur target itu tercapai," sambung kapten tim Persijap ini.
Sementara itu, menurut pelatih Persijap, Raja Isa, timnya tidak merasa diuntungkan dengan adanya serangkaian permasalahan yang menimpa Persema. Bahkan menurutnya, tim berjuluk Laskar Ken Arok ini tetaplah sebuah tim yang apik.
"Persema adalah tim yang memiliki potensi. Anak-anak Persema telah bermain maksimal di pertandingan ini. Kita juga berterima kasih pada mereka karena tetap mau bermain di pertandingan ini, meski dengan semua masalah yang menimpa," Raja Isa menandaskan. (den/atg)
Bek tangguh Persijap ini menyebut bahwa kemenangan ini sesuai dengan target mereka. Evaldo menilai, kemenangan tengah dibutuhkan Laskar Kalinyamat untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
"Kita datang ke sini untuk menang. Kita butuh kemenangan buat perbaiki posisi kita di klasemen," ujar Evaldo.
"Saya senang dan bersyukur target itu tercapai," sambung kapten tim Persijap ini.
Sementara itu, menurut pelatih Persijap, Raja Isa, timnya tidak merasa diuntungkan dengan adanya serangkaian permasalahan yang menimpa Persema. Bahkan menurutnya, tim berjuluk Laskar Ken Arok ini tetaplah sebuah tim yang apik.
"Persema adalah tim yang memiliki potensi. Anak-anak Persema telah bermain maksimal di pertandingan ini. Kita juga berterima kasih pada mereka karena tetap mau bermain di pertandingan ini, meski dengan semua masalah yang menimpa," Raja Isa menandaskan. (den/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 April 2013 23:50
-
Bola Indonesia 13 April 2013 10:15
-
Bola Indonesia 13 April 2013 09:52
-
Bola Indonesia 13 April 2013 09:43
-
Bola Indonesia 12 April 2013 18:33
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 22:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 21:58
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:48
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 21:06
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...