
"Beberapa hari belakangan, ia sudah kembali berlatih bersama tim. Kondisinya kian baik," ujar Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
"Kami berharap ia bisa main maksimal dan membantu Madura United meraih kemenangan," sambungnya.
Madura United bakal menjamu Persela Lamongan pada laga pekan ke-15 mereka di ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Sabtu (13/08).
Erick Weeks sendiri sebelumnya harus absen pada laga pekan lalu. Gelandang asal Liberia ini ke Malaysia untuk mengurus KITAS nya. Tanpa Erick Weeks, Madura United dikalahkan Semen Padang dengan skor 1-3.
Sementara itu, walau Erick Weeks sudah bisa kembali dimainkan, lini tengah Madura United tidak akan tampil utuh pada laga ini. Pasalnya, mereka dipastikan tak bisa memainkan Dane Milovanovic.
"Ia tidak bisa tampil karena akumulasi kartu. Namun, ini kesempatan baik baginya untuk memulihkan cedera di lututnya," Gomes menandaskan. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Agustus 2016 17:03
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2016 08:09
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2016 07:57
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2016 07:42
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2016 06:24
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...