
Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menyebut gaji wasit Liga 1 2023/2024 akan lebih besar ketimbang honor Menteri. Namun, pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini enggan mengungkapkan nominalnya.
Tapi jika merujuk Liga 1 musim lalu, para pengadil lapangan dibayar Rp10.000.000 sekali memimpin pertandingan. Sementara hakim garis Rp7.500.000, wasit tambahan Rp5.000.000, dan wasit cadangan Rp5.000.000.
Sedangkan Menteri mendapatkan gaji pokok sebesar Rp5.040.000 per bulan berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 75 tahun 2000. Kemudian per bulannya juga menerima tunjangan hingga Rp13.608.000 sesuai Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 68 Tahun 2001.
Advertisement
"Alhamdulillah, mereka rata-rata 17 kali meniup peluit dalam semusim. Sekali tiup, nominalnya titik-titik. Dalam sebulan, gajinya titik-titik," ujar Erick Thohir di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/6).
"Lebih tinggi gajinya dari menteri. Menteri Rp19 juta, mereka bisa Rp20 juta. Alhamdulillah, itu lebih tinggi. Selevel menteri mereka," katanya menambahkan.
Wasit Harus Bangga
Oleh karenanya, Erick Thohir menyebut para wasit di Liga 1 patut berbangga. Ke depannya, ia juga bertekad meningkatkan kualitas wasit di Indonesia agar berlisensi FIFA.
"Jadi wasit harus bangga. Kalau saya bicara kualitas, kembali harus standar Asia lebih dulu. Pelan-pelan nanti bisa meloloskan wasit ke Piala Dunia atau kejuaraan yang lain," tutur mantan Presiden Inter Milan ini.
"Tapi yang namanya membangun perwasitan, bukan seperti mengembalikan telapak tangan. Membutuhkan waktu jangka panjang," imbuh Erick Thohir.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Daftar 18 Nama Wasit Liga 1 2023/2024: Tak Ada Iwan Sukoco dan Oki Dwi Putra
- Erick Thohir Luruskan Pernyataan Ferry Paulus Soal Hanya 18 Wasit Layak Pimpin Liga 1: Yang Lolos 28
- Perbaiki Kualitas Wasit, Erick Thohir Bakal Undang Pierluigi Collina ke Indonesia
- Hasil Rans Nusantara FC vs Persija Jakarta: Skor 2-1
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 19 Juni 2023 09:30
Timnas Indonesia vs Argentina: Ayo Merahkan Gelora Bung Karno!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...